Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
INTERNATIONAL

Kelompok Bersenjata di Nigeria Tewaskan 56 Orang

journalist-avatar-top
Minggu, 20 April 2025 11.34
kelompok_bersenjata_di_nigeria_tewaskan_56_orang

Ilustrasi kelompok bersenjata. (f: ist/mistar)

news_banner

Abuja, MISTAR.ID

Sedikitnya 56 orang tewas dalam serangan brutal yang dilakukan oleh kelompok bersenjata di negara bagian Benue, wilayah tengah Nigeria. Aksi kekerasan ini terjadi pada Kamis malam hingga Jumat pagi waktu setempat.

"Jumlah korban tewas telah meningkat menjadi 56 orang berdasarkan laporan terakhir," kata Solomon Iorpev, penasihat media Gubernur Hyacinth Alia, usai kunjungan ke lokasi kejadian, seperti dikutip dari AFP, Minggu (20/4/2025).

Ia menambahkan bahwa angka korban masih bisa bertambah, mengingat operasi pencarian dan penyelamatan masih terus berlangsung.

Menurut laporan Kantor Berita Nigeria, Menteri Pertahanan tengah melakukan kunjungan ke negara bagian Plateau, yang juga dilanda kekerasan serupa. Sebelumnya, lebih dari 50 orang tewas dalam serangkaian serangan di wilayah tersebut pada bulan ini.

Eskalasi ini menandai peningkatan signifikan dalam konflik bersenjata di wilayah yang telah lama dihantui ketegangan etnis dan konflik agraria.

Pemerintah negara bagian Plateau menyebut rangkaian pembantaian ini sebagai bentuk "genosida" yang dilakukan oleh kelompok teroris. Namun, sejumlah pihak menilai klaim tersebut terlalu menyederhanakan persoalan.

Para pengamat dan kritikus menilai akar konflik ini jauh lebih kompleks. Perseteruan terkait kepemilikan lahan, ketegangan sosial-politik antara kelompok ‘penduduk asli’ dan pendatang, serta meningkatnya pengaruh kelompok religius garis keras—baik Muslim maupun Kristen—turut memicu ketegangan di kawasan tersebut.

Selama beberapa dekade terakhir, negara bagian Plateau dan wilayah sekitarnya menjadi titik panas konflik bersenjata, yang sayangnya seringkali tak tertangani secara efektif oleh aparat keamanan maupun otoritas setempat. (mtr/hm24)

REPORTER: