Rupiah Menguat ke Rp16.311 per Dolar AS


Rupiah. (f: ist/mistar)
Jakarta, MISTAR.ID
Nilai tukar rupiah dibuka di Rp16.311 per dolar AS dalam perdagangan pasar spot, Senin (24/2/2025). Kenaikan 1,5 poin atau 0,01 persen dibandingkan penutupan sebelumnya, yaitu Rp16.312,5 per dolar AS.
Tidak hanya rupiah, mayoritas mata uang Asia juga mengalami penguatan terhadap dolar AS:
- Baht Thailand: +0,06%
- Won Korea Selatan: +0,07%
- Dolar Singapura: +0,20%
- Yen Jepang: +0,23%
- Ringgit Malaysia: +0,14%
Sementara itu, mata uang utama negara maju juga menunjukkan tren positif:
- Poundsterling Inggris: +0,30%
- Euro Eropa: +0,17%
- Dolar Australia: +0,30%
- Dolar Kanada: +0,18%
Menurut Analis Pasar Lukman Leong, penguatan rupiah dipicu oleh data ekonomi, terutama dalam sektor perumahan dan sentimen konsumen AS.
"Rupiah diperkirakan akan menguat terhadap dolar AS setelah data penjualan rumah dan sentimen konsumen AS yang lebih rendah dari perkiraan," ujar Lukman kepada CNN Indonesia.
Lukman memperkirakan rupiah akan bergerak di kisaran Rp16.250 - Rp16.350 per dolar AS sepanjang perdagangan hari ini. (cnn/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Pencuri Mesin Pompa Air di Vihara Ditembak Polisi