Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
DELISERDANG-SERGAI

Posisi Jabatan Sekretaris Dinas Ketenagakerjaan Deli Serdang jadi Sorotan

journalist-avatar-top
Rabu, 16 April 2025 21.48
posisi_jabatan_sekretaris_dinas_ketenagakerjaan_deli_serdang_jadi_sorotan

Kantor Dinas Ketenagakerjaan Deli Serdang. (f:sembiring/mistar)

news_banner

Deli Serdang, MISTAR.ID

Posisi Sekretaris Dinas (Sekdis) Ketenagakerjaan Kabupaten Deli Serdang, yang saat ini dijabat Norma Siagian menjadi sorotan.

Pasalnya, Norma Siagian yang telah menjabat posisi tersebut selama sekitar 10 tahun, sehingga diminta segera diganti.

Selain menjabat Sekdis, Norma juga sempat merangkap sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Ketenagakerjaan selama lebih dari satu tahun delapan bulan.

“Proses penggantian pejabat publik yang terlalu lama dinilai kurang baik," ujar seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) berinisial AS di Kantor Bupati Deli Serdang, Rabu (16/4/2025).

"Terlalu lama memimpin sebuah lembaga bisa menyebabkan kejenuhan dan berdampak pada menurunnya kreativitas serta inovasi. Ini bukan hal yang baik untuk ditiru,” ujar AS lebih lanjut.

Ia menlai, kejenuhan dalam jabatan dapat mempengaruhi kualitas pelayanan publik, karena kurangnya semangat baru dan ide segar untuk membenahi sistem atau kinerja lembaga.

Sumber lain di internal Dinas Ketenagakerjaan juga menyampaikan bahwa karena terlalu lamanya Norma menjabat, sejumlah perbaikan atau rehabilitasi kantor tidak pernah dilakukan.

“Norma sering kali menolak usulan untuk merenovasi kantor, termasuk pengecatan gedung,” kata seorang pegawai ASN di lingkungan Dinas Ketenagakerjaan Deli Serdang.

Atas kondisi tersebut, para ASN berharap Bupati Deli Serdang, dr Asri Ludin Tambunan, dapat memberikan perhatian khusus dan menjadikannya sebagai bahan evaluasi.

Sementara Norma Siagian yang dikonfirmasi, tidak memberikan tanggapan. Kepala Dinas Ketenagakerjaan Deli Serdang, Budi Iswan Sinaga, juga belum merespons saat dihubungi. (sembiring/hm27)

REPORTER:

RELATED ARTICLES