Monday, March 10, 2025
home_banner_first
DAIRI-PAKPAK-KARO

Saat Sidak, Bupati Karo Janji Benahi Pasar Kabanjahe

journalist-avatar-top
Senin, 10 Maret 2025 19.46
saat_sidak_bupati_karo_janji_benahi_pasar_kabanjahe

Bupati Karo Antonius Ginting, sidak ke Pasar Kabanjahe (f:ist/mistar)

news_banner

Karo, MISTAR.ID

Bupati Kabupaten Karo, Brigjen Pol (Purn) Antonius Ginting, berjanji membenahi pusat Pasar Kabanjahe, sehingga memberikan manfaat kepada semua pedagang dan pengunjung.

Harapan itu disampaikan kepada para pedagang saat sidak memantau harga kebutuhan pokok jelang Lebaran, Senin (10/3/2025)

Ia menegaskan dalam penataan pusat pasar, tidak ada yang dirugikan. "Kami ingin memastikan pasar ini lebih tertata dengan baik," ujarnya menjawab keluhan pedagang soal buruknya kondisi pasar.

Adapun keluhan pedagang, salah satunya rusaknya jalan di bagian pasar.

Mendengari itu, Bupati berjanji akan membenahi infrastruktur jalan, drainase, keamanan, hingga parkir pengunjung."Semua harus merasa diuntungkan, baik pedagang, pembeli, maupun masyarakat sekitar. Prinsipnya, tidak boleh ada yang dirugikan," katanya.

Bupati Karo memberi instruksi kepada Kadis Perhubungan, agar mengimbau pemilik kendaraan yang parkir lebih dari enam jam, khususnya kendaraan pedagang untuk parkir di pusat pasar,

"Kiranya melakukan drop penumpang antar dan jemput, serta mengoptimalkan layanan parkir kepada masyarakat," jelasnya.

REPORTER:

RELATED ARTICLES