Pemkab Asahan Belum Hitung Efisiensi Anggaran APBD Tahun 2025


Kantor Dinas Pengelola Keuangan Aset Daerah Kabupaten Asahan. (f: perdana/mistar)
Asahan, MISTAR.ID
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan hingga kini belum melakukan perhitungan efisiensi anggaran dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 yang mencapai Rp1,8 triliun.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pengelola Keuangan Aset Daerah (DPKAD) Asahan, Rahmad Hidayat Siregar, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (4/3/2025). “Masih sedang kami lakukan perhitungan,” kata Hidayat.
Rahmad menegaskan bahwa efisiensi anggaran yang akan dilakukan tidak akan berdampak pada program-program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Sebaliknya, pemangkasan anggaran akan difokuskan pada program-program yang dinilai kurang memberikan manfaat langsung bagi warga.
"Sesuai petunjuk pemerintah pusat, efisiensi ini bertujuan untuk mengalokasikan anggaran secara lebih optimal ke sektor-sektor yang lebih penting,” ujarnya.
Dengan demikian, ia mengatakan di bawah kepemimpinan Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin dan Wakil Bupati Rianto ini, masyarakat tetap mendapatkan layanan publik yang berkualitas dan berdampak bagi kesejahteraan mereka.
Dikatakannya, Pemkab Asahan berkomitmen untuk terus mengoptimalkan anggaran guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memastikan bahwa setiap rupiah yang digunakan memberikan manfaat yang maksimal bagi pembangunan daerah.
Diketahui, pada awal tahun 2025 Presiden Prabowo Subianto mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 yang mengubah pola pengelolaan anggaran negara.
Inpres ini bertujuan untuk memastikan efisiensi belanja dalam pelaksanaan APBN dan APBD. Presiden menginstruksikan seluruh kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah untuk menyesuaikan anggaran mereka dengan kebijakan baru tersebut, termasuk melakukan pemangkasan pada beberapa pos belanja yang dianggap tidak prioritas.
Kebijakan ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penggunaan anggaran negara serta memastikan bahwa setiap program yang dijalankan benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat. (perdana/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Tinjau Kondisi Stadion Sang Naualuh, Ini Harapan Wesley-Herlina