Friday, April 25, 2025
home_banner_first
SUMUT

Polres Tebing Tinggi Pilih Tanam Pohon Buah-buahan

journalist-avatar-top
Rabu, 23 Agustus 2023 19.54
polres_tebing_tinggi_pilih_tanam_pohon_buah_buahan

polres tebing tinggi pilih tanam pohon buah buahan

news_banner

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon bersama Waka Polres Kompol Asrul Robert Sembiring memilih menanam pohon buah-buahan dalam program penanaman pohon yang dicanangkan Kapolri, Rabu (22/8/23).

Dari 300 bibit yang ditanam, beberapa jenis pohon buah-buahan yang dipilih adalah pohon buah durian, sawo, alpukat, mangga, duku, rambutan, dan kelapa.

Baca juga: Kapolres: Tanam Pohon Biar Udara Tanjungbalai Tambah Segar

“Banyak dari pohon buah yang ditanam sebanyak 50 bibit. Sedangkan untuk kelapa sebanyak 30 dan 20 bibit merupakan pohon duku. Semua bibit pohon ditanam di seputaran Polres Tebing Tinggi,” kata AKBP Andreas.

Kegiatan menanam pohon mengambil tema Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini dan dilaksanakan serentak se-Indonesia. (Nazli/hm20)

REPORTER: