Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Mahasiswa STT HKBP Siantar Laksanakan PKM di GKPI Tomok

journalist-avatar-top
By
Saturday, October 29, 2022 20:14
49
mahasiswa_stt_hkbp_siantar_laksanakan_pkm_di_gkpi_tomok

mahasiswa stt hkbp siantar laksanakan pkm di gkpi tomok

Indocafe

Samosir, MISTAR.ID

Sebanyak 25 mahasiswa Sekolah Tinggi Theologia Huria Kristen Batak Protestan (STT HKBP) Pematang Siantar melaksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di Gereja GKPI Tomok selama 2 hari, Sabtu (29/10/22) hingga Minggu (30/10/22).

Kegiatan PKM oleh mahasiswa STT HKBP yang didampingi dosen pembimbing akademik Pdt Sahat P Siburian, bertujuan untuk meningkatkan akreditasi STT HKBP yang merupakan salah satu tugas perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat.

Pdt Sahat P Siburian mengatakan ada 25 mahasiswa STT HKBP yang melaksanakan pengabdian kepada masyarakat di GKPI Tomok.

Baca Juga:STT HKBP Siantar Perkokoh Semangat Kebersamaan

“Pengabdian kepada masyarakat merupakan syarat mutlak untuk akreditasi,” katanya.

Dikatakannya, kegiatan PKM dibagi dalam 3 kegiatan, yakni kegiatan untuk muda-mudi, kegiatan untuk anak sekolah minggu dan kegiatan untuk masyarakat umum dengan tema “Belajar Berbuat Baik”.

Lebih rinci dia menjelaskan kegiatan untuk muda-mudi berbentuk diskusi, kegiatan untuk anak sekolah minggu yakni mengajar anak sekolah minggu, sedangkan untuk umum, akan membawakan kebaktian di GKPI Tomok.

Baca Juga:Dinkes Perbanyak Test Swab Di STT HKBP Siantar

“Kegiatan ini akan menumbuhkan, mengembangkan kepekaan dan kepedulian kepada masyarakat supaya ada kerealitaan melihat kondisi masyarakat,” sebutnya.

Pdt Sahat Siburian juga menyebutkan, grup mahasiswa yang didampinginya membuat sebuah koor paduan suara dengan mengaransemen ulang lagu pop yang berjudul Salpu Do Sude menjadi lagu koor. (josner/hm14)

journalist-avatar-bottomLuhut