Lomba Literasi di Taput Dibatalkan, Begini Penjelasan Yayasan Bisukma
Lomba Literasi Di Taput Dibatalkan Begini Penjelasan Yayasan Bisukma
Taput, MISTAR.ID
Warga Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) mempertanyakan siapa yang membatalkan Lomba literasi yang rencananya dilaksanakan bersama oleh Yayasan Bisukma dan 16 SMP-Negeri di Taput.
Terkait hal itu, Pendiri Bisukma, Dr Erikson Sianipar mengatakan memperhatikan dinamika komunikasi dan pernyataan di berbagai media, Yayasan Bisukma Bangun Bangsa (Bisukma) memandang perlu memberi penjelasan untuk pemahaman dan duduk persoalan sebenarnya.
Erikson menjelaskan fokus utama kegiatan Bisukma sejak 2009 adalah menyelenggarakan pendidikan melalui penguatan literasi, karakter, peningkatan keterampilan dan pengetahuan secara konsisten, yang diselenggarakan secara mandiri maupun kerjasama dengan pihak ketiga, untuk mempercepat peningkatan kualitas mutu pendidikan di Indonesia melalui program kurikulum merdeka belajar.
Baca juga : Bupati Taput Diminta Perhatikan Kondisi Kantor SD Negeri 173284 Sihatandohan
“Kemendikbudristek melakukan seleksi terhadap 5.800 organisasi masyarakat (Ormas) se-Indonesia dan dinyatakan lulus sejumlah 156 ormas, salah satu diantaranya adalah Yayasan Bisukma Bangun Bangsa. Program KemendikbudRistek yang melibatkan Ormas, disebut dengan Program Organisasi Penggerak (POP),” ujarnya bersama tim kepada Mistar, Minggu (13/8/23).
Setelah melakukan evaluasi kebutuhan, lanjutnya, Kemendikbud menyetujui bahwa Yayasan Bisukma menjalankan program Literasi dengan sekolah sasaran SMP di Kabupaten Tapanuli Utara.
Dia menjelaskan Persiapan penetapan sekolah sasaran, materi, dan evaluasi dilakukan melalui koordinasi baik dengan rapat dan paparan serta persetujuan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Taput.
PREVIOUS ARTICLE
Ketum BKPRMI Sumut Lantik Pengurus DPD Tapteng