Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Kajari Tebing Tinggi Ajak LAN Bersinergi

journalist-avatar-top
By
Thursday, February 27, 2020 14:05
0
kajari_tebing_tinggi_ajak_lan_bersinergi

Kajari Tebing Tinggi Ajak Lan Bersinergi

Indocafe

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Kepala Kejaksanaan Negeri (Kajari) Tebing Tinggi, Mustaqpirin SH MH mengajak seluruh elemen masyarakat bersatu bersinergi untuk mencegah dan perang terhadap narkoba. Sebab Indonesia saat ini sudah darurat narkoba.

Hal itu dikatakanya saat menerima audensi DPC Lembaga Anti Narkotika (LAN) Tebing Tinggi yang dipimpin Fahri Taufik Hidayat di di Kantor Kejari, Rabu (26/2/20).

Kajari didampingi Kasi Intel Ranu SH, Kasi Pidum Fauzan SH dan Kasubag Bin Astri SH.

Ia minta agar para penggiat anti narkoba seperti LAN melakukan tindakan konkrit di lapangan dengan bersinergi bersama masyarakat, pemerintah, BNN, kepolisian dan aparat penegak hukum lain untuk mencegah bahaya narkoba.

Salah satu upaya pihak kejaksaan memberantas narkoba adalah dengan melakukan penegakan hukum yang tegas. “Kita juga membuat Program Jaksa Menyapa, termasuk Program Jaksa Masuk Sekolah,”kata Mustaqpirin.

Sementara itu Ketua DPC LAN Fahri Taufik, mengatakan sangat berterimakasih atas masukan yang diberikan Kajari. “salah satunya adalah menyosialisasikan masalah hukum tentang narkoba serta bagaimana menciptakan kader-kader anti narkoba,”katanya.

Reporter: Agus

Editor: Edrin

journalist-avatar-bottomLuhut