Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SUMUT

Cegah Kejahatan Jalanan, Polsek Medan Baru Gelar Patroli Malam Hari

journalist-avatar-top
By
Tuesday, June 20, 2023 12:44
0
cegah_kejahatan_jalanan_polsek_medan_baru_gelar_patroli_malam_hari

Cegah Kejahatan Jalanan Polsek Medan Baru Gelar Patroli Malam Hari

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Petugas Polsek Medan Baru melakukan patroli untuk mencegah tindak kejahatan jalanan yang digelar pada Senin (19/6/23) malam hingga Selasa (20/6/23) dini hari.

Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi mengatakan, patroli digelar sebagai langkah antisipasi pencegahan tindak pidana curanmor, curat dan curas (3C). “Kegiatan patroli pencegahan 3C ini melibatkan piket fungsi personel Patroli, Binmas, Reskrim, Lantas, dan Intelkam,” ujarnya.

Ginanjar menuturkan, dalam patroli itu pihaknya menargetkan gerombolan pemuda bersepeda motor dan mangkal, serta melakukan pemeriksaan terhadap orang yang dicurigai.

Baca juga: Polsek Medan Labuhan Rutin Patroli Bersepeda untuk Tekan Tingkat Kriminalitas

Dalam patroli itu, dia menekankan kepada personel untuk selalu memperhatikan keselamatan diri dan tetap humanis dalam melaksanakan tugas berpatroli.

Adapun rute atau sasaran dalam patroli 3C, yakni Jalan Nibung, Jalan Hasanuddin, Jalan Gajah Mada, Jalan S Parman, Jalan Sudirman, Jalan Masdulhak, Jalan Diponegoro, Jalan Zainul Arifin Medan, Jalan Kalingga, Jalan Kejaksaan KPU Medan, Jalan Gatot Subroto, dan Jalan Nibung Baru.

“Patroli 3C ini dilakukan menindak lanjuti perintah dan arahan pimpinan dalam memberikan rasa aman dan nyaman pada malam hari di wilayah hukum Polsek Medan Baru,” tukasnya

Pada kegiatan patroli 3C tersebut petugas di lapangan juga memberikan imbauan humanis kepada anak muda/i yang ditemukan sedang nongkrong di sepanjang Jalan P Diponegoro untuk pulang ke rumah masing-masing.(ial/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung