Sumut Maksimalkan Persiapan PON 2024, Diantaranya Cabor Basket
Sumut Maksimalkan Persiapan Pon 2024 Diantaranya Cabor Basket
Medan, MISTAR.ID
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) terus memaksimalkan persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024, dimana Sumatera Utara menjadi tuan rumah. Salah satunya adalah cabag olahraga basket.
Banyak turnamen diselenggarakan tiap daerah untuk melihat bibit-bibit atlet terutama di cabang olahraga basket yang punya daya saing di PON mendatang.
Piala Erick Thohir merupakan kompetisi yang diadakan di 9 Kota Sumatera Utara yaitu: Deli Serdang, Sidempuan, Pematang Siantar, Binjai, Labuhan Batu, Asahan, Medan, Tanah karo, Langkat. Untuk mendapatkan atlet yang memiliki daya saing.
Baca juga : Launching PON XXI Aceh-Sumut 2024, Ini Empat Pesan Menpora Zainudin Amali
“Kita terus melihat atlet yang berprestasi di tiap daerah untuk mengikuti pembinaan dan pelatihan persiapan PON ini,”ujar Gilang (28) salah seorang panitia kompetisi piala Erick Thohir kepada Mistar.Id.
Donald (38) seorang pelatih basket putra 3×3 sudah melakukan pembinaan dan pelatihan bagi atlet yang akan berpartisipasi di PON nantinya.
Donald yang juga melatih fisik dan mental para atlet, berharap tiap Perbasi daerah turut campur tangan membina dan mengirimkan atlet yang berprestasi.
“Tentunya juga memiliki daya saing untuk pelatihan di Medan,” ujarnya saat ditemui di Turnamen 5v5 Piala Erick Thohir di Gor Dispora Pancing, Medan, Rabu malam (17/5/23)
Tatap PON 2024, KONI Sumut Gelar Pelatda Jangka Panjang
Ditambahkan, Pemprovsu bersama KONI Sumut sudah memfasilitasi persiapan menyambut PON ini. Meski PON masih 1,5 tahun lagi tapi Pelatihan Daerah (Pelatda) sudah berjalan. Meski belum semua cabang olahraga dilaksanakan.
Johan (31) salah satu pemain Club Basket Benteng yang bertanding di Turnamen itu mengatakan kepada Mistar.Id bahwa baru ini Sumut lolos di 64 cabang olahraga karena tuan rumah yang memfasilitasi 1000 atlet pasti membutuhkan biaya yg sangat besar. (Andreas/hm19)