Friday, April 25, 2025
home_banner_first
SPORT

Sempat Hujan di Sirkuit F1 GP Inggris 2024, Lewis Hamilton Sabet Juara

journalist-avatar-top
Minggu, 7 Juli 2024 23.52
sempat_hujan_di_sirkuit_f1_gp_inggris_2024_lewis_hamilton_sabet_juara

sempat hujan di sirkuit f1 gp inggris 2024 lewis hamilton sabet juara

news_banner

Silverstone, MISTAR.ID

Lewis Hamilton akhirnya berhasil menyabet kemenangan di Formula 1. Pebalap tim Mercedes ini sukses menguasai F1 GP Inggris 2024. Seri ke-12 F1 2024 ini berlangsung di Sirkuit Silverstone, Inggris, Minggu (7/7/24) malam WIB.

Pengemudi tuan rumah, George Russell, memulai race sebagai pole-sitter. Hujan sempat melanda sirkuit memasuki lap ke-17.

Perubahan cuaca itu sekaligus menjadi momentum Lewis Hamilton untuk menyalip Russell di lap ke-18 dan mengambil alih pimpinan race.

Baca juga : Verstappen Bersiap Hadapi Tantangan Baru di Grand Prix F1 China

Duo McLaren, Lando Norris dan Oscar Piastr melesat ke urutan satu dan dua memasuki lap ke-22. Keduanya tetap berada di depan hingga cuaca berubah menjadi cerah di lap ke-37.

Lewis Hamilton memasuki pit di lap ke-39 untuk mengganti ban kering. Pembalap asal Inggris ini kemudian merebut posisi pertama satu lap berikutnya, disusul Norris dan Max Verstappen.

REPORTER: