Real Madrid Jaga Peluang Juara La Liga Usai Tundukkan Athletic Bilbao


Federico Valverde dari Real Madrid saat merayakan golnya. (f:reuters/mistar)
Madrid, MISTAR.ID
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan pujian kepada karakter kuat timnya setelah meraih kemenangan tipis 1-0 atas Atletik Bilbao pada laga La Liga, Minggu (20/4/2025).
Hasil pertandingan tersebut, menjaga harapan Los Blancos dalam perburuan gelar La Liga tetap hidup, dan juga sekaligus menjadi respon positif usai tersingkir dari Liga Champions.
Gol penentu kemenangan dicetak oleh Federico Valverde di menit-menit akhir pertandingan, yang memastikan Real Madrid mengamankan tiga poin penting.
Kemenangan ini membawa mereka mengoleksi 69 poin dan tetap berada di posisi kedua klasemen, hanya terpaut empat poin dari sang pemuncak, Barcelona.
“Valverde sangat penting karena ia mencetak gol kemenangan,” ujar Ancelotti dalam konferensi pers pasca-pertandingan, dilansir media Reuters, Senin (21/4/2025).
“Kami tampil baik. Babak pertama kami bermain agak lambat, tetapi di babak kedua kami menguasai pertandingan dengan lebih baik di semua aspek.” katanya menambahkan.
Ancelotti menambahkan bahwa kemenangan ini menunjukkan semangat bangkit timnya setelah kegagalan di Liga Champions.
“Kami agresif, solid, dan tidak kebobolan. Ini pertandingan yang bagus dan kami bermain lebih baik sebagai tim,” tuturnya.
Peran Bellingham dan Vinicius Jr
Di babak kedua, Jude Bellingham dimainkan sebagai false nine, strategi yang menurut Ancelotti telah memberikan dampak besar.
“Kami menguasai babak pertama, kami tidak merasakan tekanan apapun dari Athletic, tapi kami tidak menciptakan peluang apapun," kata Ancelotti.
Pada babak kedua, lanjutnya, mereka menggunakan Bellingham sebagai false nine dan itu memberi keuntungan besar.
"Dia sering berada di posisi yang tepat untuk menyelesaikan peluang. Dia layak mencetak gol.”
Pelatih asal Italia itu juga menyoroti kontribusi Vinicius Jr, yang meskipun golnya dianulir, tetap menjadi ancaman utama di lini depan, saat Kylian Mbappe absen karena diskorsing.
“Vinicius menunjukkan sikap luar biasa. Dia sangat menentukan, seperti biasanya," ujar Ancelotti.
Walau ini bukan masa-masa muda bagi Vinicius, Ancelotti suka reaksinya. Dan Vinicius akan sangat penting di pertandingan-pertandingan berikutnya.
Fokus ke El Clasico dan Final Copa del Rey
Dengan laga El Clasico melawan Barcelona yang akan datang sekaligus menjadi final Copa del Rey, Ancelotti menepis anggapan bahwa susunan pemainnya hanya sekadar uji coba.
“Lineup ini memberi kami kontrol lebih, dengan Luka Modric dan Dani Ceballos di lini tengah. Kemenangan ini sangat positif dan anggota kami momentum menuju pertandingan penting pekan depan,” tuturnya. (*/hm27)