Agen Odegaard Terlihat di Anfield, Haruskah Fans Arsenal Cemas?


Martin Odegaard. (f: AP/mistar)
Liverpool, MISTAR.ID
Akhir pekan ini, agen Martin Odegaard, pemain andalan Arsenal, terlihat mengunjungi Stadion Anfield, markas Liverpool. Apa tujuan kedatangannya?
Kehadiran Bjorn Tore Kvarme, agen Odegaard, di Anfield pada Sabtu (22/3/2025) menarik perhatian suporter Arsenal. Terlebih, ini bukan kali pertama Kvarme datang ke Anfield.
Tahun lalu, Bjorn Tore Kvarme juga hadir di Anfield untuk menghadiri laga penghormatan spesial, saat tim Legenda Liverpool menghadapi Ajax. Di laga tersebut, mendiang Sven-Goran Eriksson mewujudkan impian melatih tim Liverpool.
Ternyata, kehadiran Kvarme akhir pekan ini juga berkaitan dengan partisipasi tim Legenda Liverpool, yang kali ini berhadapan dengan Chelsea Heroes. Laga tersebut melibatkan pemain top dari kedua tim di masa lalu, dengan Liverpool menang 2-0. Beberapa nama terkenal seperti Steven Gerrard, Sami Hyypiä, Jerzy Dudek, dan Peter Crouch turut bermain.
Kehadiran Bjorn Tore Kvarme di Anfield kali ini pun terkait dengan hal tersebut. Bukan tanpa alasan, Kvarme, yang kini menjadi agen Odegaard, dulunya adalah pemain Liverpool. Pada periode 1997 hingga 1999, Bjorn Tore Kvarme bermain untuk Liverpool setelah direkrut dari Rosenborg, yang merupakan klub profesional pertamanya.
Dengan statusnya sebagai mantan pemain Liverpool, Kvarme datang ke Anfield untuk menghadiri agenda rutin pertandingan amal LFC Foundation. Menurut laporan Goal, Kvarme bahkan masuk bangku cadangan tim Legenda Liverpool dalam laga tersebut. (mtr/hm24)
PREVIOUS ARTICLE
Luka Modric Belum Mau Pensiun, Ini Targetnya