Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
SOCCER

26 Pemain Timnas Jalani Pemusatan Latihan untuk Piala AFF Putri di Filipina

journalist-avatar-top
By
Thursday, June 23, 2022 08:15
19
26_pemain_timnas_jalani_pemusatan_latihan_untuk_piala_aff_putri_di_filipina

26 pemain timnas jalani pemusatan latihan untuk piala aff putri di filipina

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

PSSI menyiapkan 26 pemain tim nasional putri untuk mengarungi Piala AFF Putri 2022 di Filipina pada 4-17 Juli 2022. Dikutip dari laman PSSI di Jakarta, Kamis, mereka akan menjalani pemusatan latihan (TC) pada 23-30 Juni 2022 di Jakarta.

Pelatih timnas putri Rudy Eka Priyambada menyebut bahwa nama-nama yang masuk dalam daftar mayoritas berusia 18 tahun ke bawah. Menurut dia, hal itu demi memberikan jam terbang kepada para pemain. Mereka pun mendapatkan kesempatan untuk memperlihatkan kemampuan.

“Selain itu, sekaligus juga untuk persiapan jangka menengah untuk Piala AFF U-18 dimana Indonesia akan menjadi tuan rumah. Kami pun ingin melatih kemampuan para pemain dan meningkatkan mentalitas mereka. Apalagi lawan yang kami hadapi di fase grup adalah tim yang sudah pernah kami temui di Piala Wanita Asia,” kata Rudy.

Baca juga: Kebobolan 28 Gol, Timnas Putri Indonesia Tersingkir dari Piala Asia 2022

Sementara Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan berharap timnas putri dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka di Filipina. Lawan-lawan di grup Piala AFF Putri memang kuat, tetapi bagi PSSI, itu bukan alasan untuk menyerah sebelum bertanding.

“Di Piala AFF Wanita nanti Indonesia akan tergabung dengan tim-tim tangguh yang sudah pernah dihadapi di Piala Asia bulan Januari 2022. Mereka memang lawan yang kuat, tetapi bukan berarti kita tidak bisa menghadapinya. Tetap jaga fokus dan konsentrasi saat TC. Buktikan kemampuan terbaik kalian dan sungguh-sungguh saat berlatih,” tutur Iriawan.

Piala AFF Putri dijadwalkan berlangsung pada 4-17 Juli 2022 di Filipina. Di kompetisi itu, skuad “Garuda Pertiwi” bergabung di Grup A bersama Thailand, Singapura, Australia, Malaysia dan tuan rumah Filipina. Nantinya, hanya ada dua tim dari masing-masing grup yang akan lolos ke semifinal. (ant/hm09)

journalist-avatar-bottomLuhut