Demo Tolak Sawit, PTPN IV Sidamanik Benturkan Karyawan dengan Masyarakat
Demo Tolak Sawit Ptpn Iv Sidamanik Benturkan Karyawan Dengan Masyarakat
Simalungun, MISTAR.ID
Aliansi Masyarakat Kecamatan Sidamanik kembali melakukan aksi unjuk rasa, terkait penolakan penanaman sawit di Kebun Teh Sidamanik, tepatnya di Nagori Bahbutong, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun, Kamis (20/10/22).
Dalam aksi tersebut, masyarakat mengatakan, bahwa kedatangan mereka untuk mencabut langsung tanaman sawit, yang sudah ditanami oleh PTPN IV Sidamanik.
Berlian Saragih, sebagai orator dalam aksi itu mengatakan, tanaman sawit yang akan dicabut akan diantar ke Bupati Simalungun, sebagai kepala daerah Kabupaten Simalungun untuk dijadikan bukti pelanggaran PTPN IV, yang sudah dilarang menanam sawit di areal Perkebunan Teh Sidamanik.
Baca Juga:Usai Ibadah Tolak Konversi, Masyarakat Cabut Tanaman Sawit di Kebun Teh Sidamanik
Berlian Saragih menegaskan, berdasarkan surat Bupati Simalungun melalui Dinas Lingkungan Hidup, PTPN IV sudah melanggar aturan dan merendahkan peraturan yang dikeluarkan bupati.
Namun dalam aksi damai tersebut sempat terjadi gesekan antar masyarakat dan karyawan PTPN IV Sidamanik.
Berlian Saragih mengatakan, pihak PTPN IV jangan membenturkan masyarakat Sidamanik dengan karyawan yang juga bagian dari masyarakat. Dia meminta pihak PTPN IV memberikan ijin aksi masyarakat.
Sementara pihak PTPN IV melalui Ketua SPBUN Sidamanik Supriono mengatakan, pihaknya tidak akan memberikan ijin atau tidak memperbolehkan masyarakat mencabut tanaman sawit dengan sesuka hati.
“Kita tidak mengijinkan pencabutan, karena beberapa waktu lalu sudah ada yang dicabut masyarakat. Jadi kawan-kawan pertahankan tanaman sawit itu,” teriaknya dengan suara keras di hadapan para karyawan dan masyarakat.
Hingga berita ini dikirimkan ke redaksi, masyarakat dan karyawan dan pihak Kepolisian Sidamanik masih berdebat di lokasi. (roland/hm12)
NEXT ARTICLE
Warga Medang Deras Diamankan Polisi Kasus Sabu