Tuesday, March 4, 2025
home_banner_first
SIANTAR

Pemko Siantar Belum Terima Permohonan Mutasi Mixnon Simamora

journalist-avatar-top
By
Selasa, 4 Maret 2025 20.31
pemko_siantar_belum_terima_permohonan_mutasi_mixnon_simamora

Mixnon Simamora (kemeja biru) ikut dalam rombongan bupati dan wakil bupati Simalungun. (f:ist/mistar)

news_banner

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pematangsiantar sampai saat ini belum menerima surat permohonan mutasi Mixnon A Simamora. PNS aktif yang bertugas di Dinas Pariwisata (Dispar) itu santer dikabarkan pindah ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun.

"Belum ada kita terima surat permohonan," ucap Kabid Mutasi dan Pengembangan Karir Aparatur BKPSDM Pematangsiantar, Raymond Sianipar saat dikonfirmasi, Selasa (4/3/2024).

Dikatakan, salah satu persyaratan umum yang harus dipenuhi dalam pengajuan perpindahan PNS yakni surat usul mutasi dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) instansi penerima dengan menyebutkan jabatan yang akan diduduki.

Sayangnya, Raymond tak berkomentar terlalu jauh. Dia mengaku, pihaknya saat ini menerima berkas perpindahan salah seorang PNS yang berasal dari Kabupaten Simalungun. "Ada, beliau merupakan staf," katanya mengakhiri.

Perlu diketahui, nama Mixnon belakangan ini menjadi perbincangan. PNS jebolan STPDN itu kerap mendampingi sejumlah kegiatan Bupati Simalungun, Anton Saragih. Baik saat pelantikan di Istana Negara Jakarta hingga penyambutan serah terima jabatan bupati dan wakil bupati di Pematang Raya.

Mixnon pernah mengemban jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Simalungun masa Bupati JR Saragih sebelum hijrah ke Pemko Pematangsiantar pada tahun 2022. Usai Anton Saragih dan Benny Sinaga memenangi Pilkada Simalungun, Mixnon dikabarkan bakal menempati jabatan strategis itu kembali. (jonatan/hm25)

RELATED ARTICLES