Layanan Unggulan Stroke dan Jantung, Orang Sakit di Siantar Kena Dentuman Musik DJ
Layanan Unggulan Stroke Dan Jantung Orang Sakit Di Siantar Kena Dentuman Musik Dj
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Ada penampakan aneh yang terjadi di Kota Pematangsiantar belakangan ini.
Di mana orang yang tengah sakit terpaksa menikmati dentuman keras musik disc jockey (DJ) hingga larut dini hari. Lokasi itu berada di Jalan Vihara, Siantar Square, tepatnya tak jauh dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Djasamen Saragih.
Padahal RSUD Djasamen Saragih kini menjadi pusat pengembangan layanan unggulan penyembuhan pasien stroke dan jantung. Hal itu menjadi salah satu alasan yang ditawarkan Pemko Pematangsiantar meraih Juara I North Sumatera Invest (NSI) Investment Challenge (NICe) 2024.
Baca juga:Polsek Lima Puluh Hentikan Musik Keyboard yang Beraksi Hingga Larut Malam
Penelusuran mistar.id ke lokasi yang berada di Kecamatan Siantar Selatan, itu baru-baru ini terdapat beberapa tempat hiburan seperti pub/live music, bar/rumah minum beroperasi hingga dini hari. Pemilik bahkan leluasa menjajakan minuman yang dapat memabukkan setiap pengunjung yang datang.
“Trennya sekarang ya musik DJ lah. Sampai jam 3 pagi di situ musiknya kalau kita minum. Sebelum DJ ada band yang mengiringi tentunya,” sebut Setiawan, pengunjung asal Kabupaten Simalungun.
Terlihat, jarak antara 2 lokasi/lapak pemilik bar dengan RSUD Djasamen Saragih hanya terpisahkan oleh satu tembok yang cukup tinggi. Di sebelahnya terdapat sejumlah kamar pasien Rumah Sakit (RS) berplat merah itu.
Baca juga:Polisi Segera Panggil Pengelola Pasar Malam Kisaran Usai Aksi DJ Vulgar
“Kami akan coba pelajari kasus itu ke depannya ya,” sebut Kepala Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (BP3D) Kota Pematangsiantar, Dedi Idris Harahap saat dikonfirmasi, pada Rabu (10/7/24).
Dedi bilang, pihaknya segera menindaklanjuti persoalan itu pada pihak RSUD Djasamen Saragih dan pemangku kepentingan lainnya.
“Nanti saya coba konfirmasi sama Direktur RS bagaimana status lahan itu. (Apakah) masuk ke dalam area kita atau gimana,” pungkasnya sembari mengamini Siantar Square merupakan tempat kuliner.
Baca juga:Pasar Malam Kisaran Viral Akibat Aksi DJ Vulgar Akhirnya Ditutup
Sementara itu, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pematangsiantar, Soefie M Saragih hingga saat ini belum angkat soal kepastian status izin pemilik bar tersebut.
Mistar.id telah berupaya untuk mengkonfirmasi melalui aplikasi WhatsApp (WA), namun belum ada respons. (jonatan/gideon/hm16)
PREVIOUS ARTICLE
Wanita Pengendali Sabu di Sei Kanan Ditangkap Polres Labusel