Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
SELEBRITI

Catherine Wilson dan Anggota DPR Menikah 1 Oktober

journalist-avatar-top
By
Wednesday, September 28, 2022 21:09
0
catherine_wilson_dan_anggota_dpr_menikah_1_oktober

Catherine Wilson Dan Anggota Dpr Menikah 1 Oktober

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Catherine Wilson dan anggota DPR Sidrap, Sulawesi Selatan, Idham Mase akan segera menikah. Pernikahan pasangan ini dijadwalkan berlangsung, Sabtu (1/10/22).

Kabar pernikahan Catherine dan Idham ini diketahui dari unggahan Instagram @lambe_turah. Akun tersebut membagikan undangan pernikahan keduanya.

Undangan itu memperlihatkan nama kedua mempelai dan tanggal pernikahan mereka. Namun sayang, tidak tercantum lokasi atau tempat Catherine dan Idham akan menikah.

Baca Juga:Pangeran Harry Tolak Undangan Raja Charles III Demi Meghan, Ini Faktanya!

Terdapat juga foto Catherine dan Idham. Di mana foto pertama mereka terlihat menggunakan pakaian adat, sedangkan foto kedua pasangan ini menggunakan setelan.

“Save the date. The wedding of Idham & Catherine Sabtu 1 Oktober 2022,” tulis undangan tersebut dikutip Rabu (28/9/22).

Pada bagian undangan lainnya, tertulis Catherine dan Idham mengundang para kerabat dan keluarga ke pernikahan mereka. Tertulis juga nama kedua orang tua pasangan ini.

“Dengan segala kerendahan hati dan dengan ucapan syukur atas karunia Tuhan, kami hendak menyampaikan kabar bahagia pernikahan kami: Idham Mase putra dari Bapak Alm. Lamase dan Ibu Ilala. Catherina Wilson putri dari Bapak Alm Peter Wilson dan Ibu Rosita Thalib Abdullah,” tulis undangan itu.

Postingan itu langsung ramai dikomentari netizen. Mereka mengucapkan selamat dan mendoakan pernikahan Catherine Wilson dan Idham Masse.

“Selamat sayang,” kata netizen. “Alhamdulillah,” tulis netizen. “Pengusaha, anggota DPRD sidrap dari Partai Golkar. Semoga langgeng,” komentar netizen. (sindo/hm12)

 

journalist-avatar-bottomLuhut