Begini Bentuk Tubuh Nikita Willy Usai Melahirkan


begini bentuk tubuh nikita willy usai melahirkan
Jakarta, MISTAR.ID
Nama Nikita Willy sudah tidak asing bagi warga Indonesia. Di tengah kesibukannya menjadi istri Indra Priawan dan ibu untuk Issa Xander Djokosoetono, Nikita ternyata rajin berolahraga.
Pesinetron ini rajin berolahraga agar mengembalikan bentuk tubuhnya usai melahirkan. Buktinya, tak perlu waktu yang lama bagi Nikita Willy untuk mengembalikan bentuk tubuhnya menjadi ramping kembali.
Beberapa hari setelah melahirkan pada 7 april 2022 lalu, Nikita mengungkap telah menurunkan berat badannya sebanyak 7 kilogram.
Baca Juga:Wow! Harga Blazer Nikita Willy Jadi Sorotan
“Sudah 9 hari pasca melahirkan dan sudah turun 7 kg,” tulis Nikita Willy di laman Instagram.
Kini, hampir 5 bulan setelah melahirkan, Nikita Willy pun sudah tampil seperti sedia kala. Seperti unggahan terbarunya di Instagram, Nikita Willy membagikan foto saat berada di ruang olahraga.
Nikita Willy tampil menggunakan baju olahraga berwarna biru muda dengan bagian perut yang terbuka.
“Back with @davuuuu,” imbuhnya.
Unggahan tersebut langsung diserbu warganet yang kagum dengan perubahan perut langsing dari Nikita Willy. Banyak yang melontarkan komentar positif hingga menjadikan motivasi agar bisa langsung seperti Nikita Willy.
“Niki abis lahiran bisa kurus masa gw abis lahiran juga kaga bisa kaya niki ???? Yuks bisa seperti niki hahha,” kata lina***.
“Keren badannya, meski udh punya anak 1??????????,” imbuh nonpr***.
“Wawwww so pretty???????????? looking good nikiiiii??????,” liaas***.(medcm/hm12)
PREVIOUS ARTICLE
Reza Gunawan Meninggal, Dee Lestari: Semoga Kuat dan Tegar