Monday, February 17, 2025
logo-mistar
Union
POLITIK

Suara Paslon Menggelembung Melebih Jumlah Pemilih, Ketua KPU: Ada Kesalahan Penulisan

journalist-avatar-top
By
Sunday, February 18, 2024 18:29
32
suara_paslon_menggelembung_melebih_jumlah_pemilih_ketua_kpu_ada_kesalahan_penulisan

suara paslon menggelembung melebih jumlah pemilih ketua kpu ada kesalahan penulisan

Indocafe

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pematangsiantar saat ini melakukan pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara tingkat kecamatan se-Pematangsiantar.

Dari pleno yang ada, beberapa saksi pun protes karena salah penulisan angka hingga kotak suara harus dibongkar.

Kejadian salah penulisan itupun tidak hanya terjadi di Pematangsiantar, beberapa daerah lainnya juga disebutkan mengalami hal yang sama hingga muncul berbagai intrupsi dari sejumlah saksi partai politik dan saksi paslon Presiden-Wakil Presiden.

Baca juga : Viral di Medsos 9 Parpol Diprediksi Raih Kursi DPRD Siantar, Ini Kata KPU

Salahnya penulisan angka pun sempat terungkap dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara tingkat kecamatan yakni Kantor Camat Siantar Utara dan Kantor Camat Siantar Barat. Kesalahan penulisan muncul dugaan penggelembungan suara.

Adapun contoh salah penulisan angka yang terjadi sehingga saksi capres/ cawapres protes dikarenakan ada jarak angka yang cukup besar diperoleh salah satu paslon Presiden. Paslon 02 misalnya tertulis 830 suara. Sedangkan untuk 01 sebanyak 29 suara dan untuk 03 sebanyak 50 suara.

journalist-avatar-bottomAndiyus