Friday, April 25, 2025
home_banner_first
POLITIK

PKB Minta Kader All Out Dukung Ahmad Ali-Abdul Karim di Pilkada Sulteng

journalist-avatar-top
Jumat, 19 Juli 2024 14.37
pkb_minta_kader_all_out_dukung_ahmad_ali_abdul_karim_di_pilkada_sulteng

pkb minta kader all out dukung ahmad ali abdul karim di pilkada sulteng

news_banner

Jakarta, MISTAR.ID

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memutuskan mendukung pasangan Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri sebagai bakal Cagub dan Cawagub Sulawesi Tengah (Sulteng). Wakil Ketua Umum DPP PKB, Jazilul Fawaid mengatakan, dukungan itu di sela peletakan batu pertama pembangunan Kantor DPC PKB Kota Palu, Sulteng, Jumat (19/7/24).

“Apa yang menjadi keputusan PKB memutuskan pak Ahmad Ali dan Abdul Karim menjadi calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah itu sudah dihitung dengan kalkulasi matang,” ujarnya.

Baca Juga : Bawaslu Rekomendasi 6 Petahana Pilkada Didiskualifikasi, ini Penyebabnya!

Jazilul mengatakan, kiprah Ahmad Ali tidak perlu diragukan lagi. Selain Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali juga dinilai memiliki kemampuan memimpin yang mumpuni.

“Pengalamannya cukup untuk mensejahterakan masyarakat Sulteng,” ungkapnya.

Gus Jazil menginstruksikan seluruh jajaran partai berlambang bola dunia itu untuk solid berjuang memenangkan pasangan itu. “Kami berharap apa yang menjadi ijtihad DPP PKB sungguh-sungguh diikuti seluruh jajaran,” tukasnya. (mtr/hm24)

REPORTER: