Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
POLITIK

KPU Simalungun Segera Gelar Pleno Kecamatan, Partisipasi Pilkada Capai 60%

journalist-avatar-top
Kamis, 28 November 2024 15.00
kpu_simalungun_segera_gelar_pleno_kecamatan_partisipasi_pilkada_capai_60

kpu simalungun segera gelar pleno kecamatan partisipasi pilkada capai 60

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Ketua KPU Kabupaten Simalungun, Septian Johan Pradana, mengatakan pemungutan dan penghitungan surat suara pasca pemilihan di TPS selesai tanpa adanya masalah.

Namun cuaca menjadi hambatan, akan tetapi tugas-tugas KPPS di TPS bisa terselesaikan dengan baik sesuai aturan.

“Terima kasih kepada masyarakat Simalungun yang sudah hadir ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya di Pilkada Simalungun,” ujar Septian Johan, Kamis (28/11/24).

Disinggung terkait kotak suara, Johan pun menyampaikan bahwa kotak suara yang merupakan hasil dari pemilihan masyarakat Kabupaten Simalungun dikumpul terlebih dahulu di Kantor Camat oleh PPK sebelum nantinya dilakukan rapat pleno terbuka penghitungan suara.

Baca juga: Pasca Quick Count Pilbup Simalungun, Situasi Masih Kondusif

“Untuk rekapitulasi di kecamatan akan dilakukan mulai Jumat (29/11/24) esok, hingga beberapa hari kedepan. Lalu akan dilakukan di tingkat kabupaten,” ujarnya.

Sementara itu, terkait partisipasi pemilih, KPU Simalungun mencatat kurang lebih 60 persen masyarakat telah menyalurkan hak suaranya di Pilkada Simalungun 2024. Sisanya tidak memilih yang disebabkan faktor hujan yang turun sejak malam hingga Rabu pagi (27/11/24) kemarin.

Komisioner KPU Simalungun Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Martua Hutapea, menyampaikan bahwa hujan yang terus mengguyur menjadi salah satu faktor utama yang membuat animo masyarakat berkurang untuk datang ke TPS.

“Alasannya, sebagian karena cuaca. Kurang lebih 60% (partisipasi) masyarakat memilih,” ujarnya. (hamzah/hm25)

REPORTER: