Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Pria Asal Aceh Selundupkan 2 Kg Sabu Melalui Bandara Internasional Kualanamu

journalist-avatar-top
By
Wednesday, September 4, 2024 20:37
16
pria_asal_aceh_selundupkan_2_kg_sabu_melalui_bandara_internasional_kualanamu

pria asal aceh selundupkan 2 kg sabu melalui bandara internasional kualanamu

Indocafe

Deli Serdang, MISTAR.ID

Pria asal Aceh selundupkan 2 kilogram (kg) narkoba jenis sabu-sabu dan diamankan petugas di Bandara Internasional Kualanamu (KNIA).

Kali ini, perbuatan nekat tersebut dilakukan Abdurrahman (41) calon penumpang pesawat tujuan Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Pria yang beralamat di Dusun Tualang Desa Pante Rambong Kecamatan Pante Bidari Kabupaten Aceh Timur kedapatan membawa 2 kg sabu dalam koper pakaiannya, Selasa (3/9/24).

Baca juga : Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu Lewat Bandara, Barang Bukti 1 Kg

Informasi dihimpun Rabu (4/9/24), Abdurrahman ditangkap di Gate 8 keberangkatan KNIA.

Saat itu, petugas Avsec Bandara Kualanamu yang mengoperasikan X-Ray BHS (Baggage Handling System) curiga terhadap hasil tampilan X-Ray di koper pelaku.

Pelaku yang sudah berada di Gate 8 keberangkatan langsung diamankan ke ruang rekonsiliasi.

journalist-avatar-bottomAndiyus