Thursday, April 24, 2025
home_banner_first
HUKUM

Meresahkan, Tokoh Agama dan LAAB Gerebek Lokasi Judi di Belawan

journalist-avatar-top
Senin, 27 Januari 2025 21.08
meresahkan_tokoh_agama_dan_laab_gerebek_lokasi_judi_di_belawan_

Sejumlah barang bukti alat permainan judi yang berhasil disita dan diserahkan ke Polres Pelabuhan Belawan.(f:ist/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Tokoh agama beserta ormas Lembaga Asli Anak Belawan (LAAB) menggerebek sejumlah lokasi yang diduga sarang permainan judi di Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan.

Penggerebekan dilakukan pada Senin (27/1/25) karena warga selama ini sudah resah. Hasilnya, massa menyita tiga unit mesin judi tembak ikan dan dua mesin judi jackpot.

Ustadz Nabawi selaku tokoh agama mengatakan, penggerebekan tersebut baru pertama kali dilakukan di Belawan. Hal ini tidak lepas dari meningkatnya tindak kejahatan.

"Dalam hal ini kami sebelumnya sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan tokoh masyarakat. Harapan saya ke depannya, tidak ada lagi yang namanya perjudian dan narkoba serta tempat maksiat lainnya," ujarnya.

Sementara itu Kepala Lingkungan (Kepling) XI Kelurahan Bagan Deli, Candra Maulana Sinaga, mengucapkan terima kasih kepada pengurus LAAB yang telah membersihkan penyakit masyarakat.

"Karena kita sebentar lagi akan memasuki bulan suci Ramadhan. Seluruh barang bukti yang berhasil disita diserahkan ke Polres Pelabuhan Belawan," ujarnya singkat. (kamaluddin/hm17)

REPORTER:

RELATED ARTICLES