Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Polsek Medan Area Amankan 3 Orang Pengguna Narkoba

journalist-avatar-top
By
Tuesday, June 23, 2020 19:33
21
polsek_medan_area_amankan_3_orang_pengguna_narkoba

polsek medan area amankan 3 orang pengguna narkoba

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Personil Reskrim Polsek Medan Area, mengamankan tiga orang pria pengguna narkoba dari Jalan Kesatria Gang Satria, Dusun lll, Desa Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan. Selain tersangka, sejumlah barang bukti turut diamankan, Selasa (23/6/20).

Ketiga tersangka yakni, Joko Khairman alias gondrong (22) warga Dusun Bakung, Desa Sambirejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Dolly Sihombing (34) warga Jalan Jermal, Kelurahan Denai, Kecamatan Medan Denai dan
Airlangga (33) warga Jalan Kesatria Gang Satria, Dusun III, Desa Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan.

Para tersangka diamankan berkat adanya informasi dari warga sekitar. Polisi yang mendapatkan informasi itu kemudian mendatangi lokasi. Tanpa ada perlawanan ketiganya diamankan berikut barang bukti 3 plastik klip warna putih yang berisi sabu sabu, 1 plastik klip besar berisi daun ganja kering, 1 bungkus plastik berisi plastik klip warna putih dan 2 unit timbangan elektrik.

Baca Juga:Menjambret, Jukir Nyaris Dibakar Massa di Medan Area

Guna proses hukum lebih lanjut, ketiga tersangka dan barang bukti diboyong dan diamankan ke Polsek Medan Area untuk penyidikan.

Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu JH Panjaitan mengatakan bahwa ketiga tersangka diamankan pada Rabu (17/6/20) malam. Ditangkapnya ketiga tersangka berkat adanya laporan masyarakat.(hendra/hm01)

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut