Friday, April 25, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Heboh, Warga Padangsidimpuan Temukan Tengkorak Manusia di Sungai

journalist-avatar-top
Minggu, 25 Juni 2023 21.05
heboh_warga_padangsidimpuan_temukan_tengkorak_manusia_di_sungai

heboh warga padangsidimpuan temukan tengkorak manusia di sungai

news_banner

Padangsidimpuan, MISTAR.ID

Warga Kota Padangsidimpuan tiba-tiba dikejutkan dengan penemuan tengkorak manusia di pinggir aliran sungai Batang Angkola, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, tepatnya di areal salah satu milik warga Kota Padangsidimpuan, Minggu (25/6/23) siang.

Zainal Abidin (32) seorang petani, merupakan Warga yang pertama kali menemukan tengkorak tersebut langsung melaporkan ke pihak berwajib setempat.

Informasi tersebut dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Padangsidimpuan AKP Lindung Sihaloho. Ia membenarkan adanya penemuan tengkorak manusia setelah anggota personel Polres Padangsidimpuan turun ke lokasi.

Baca juga: Identitas Tengkorak di Kebun Sawit PTPN 2 Terungkap, Ternyata Bernama Sariyem yang Alami Gangguan Jiwa

“Benar, tadi siang kita mendapatkan laporan warga adanya penemuan tengkorak manusia. Kemudian personel yang berada di lokasi langsung membawa tengkorak tersebut ke pemulasaran jenazah (kamar mayat) RSUD Kota Padangsidimpuan,” ujarnya.

AKP L Sihaloho, menjelaskan, penemuan tengkorak bermula pada saat Zainal Abidin sedang berada disalah satu kebun milik warga tepatnya di pinggir sungai Batang Angkola, dan ia melihat tengkorak manusia. Saksi pun bergegas memanggil warga lain.

Berdasarkan keterangan Saksi, tengkorak kepala dan tulang bagian tubuh lainnya ditemukan di lokasi tetapi tidak berjauhan. Menemukan hal tersebut, saksi kemudian meminta warga lain untuk menyampaikan informasi terkait temuan tengkorak ke Polres padangsidimpuan.

Baca juga: Tengkorak Gelandangan Ditemukan di Kebun Sawit PTPN 2 Deli Serdang

“Saat ini personel sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan telah memasang Police Line. Tengkorak manusia Mr. X sudah berada di pemulasaran jenazah (kamar mayat) RSUD Kota Padangsidimpuan untuk dilakukan Visum Et Repertum,” jelas AKP Lindung Sihaloho. (Asrul/hm21).

REPORTER: