Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
PERISTIWA

Drainase Buruk, Kelurahan Lima Puluh Kota Tergenang Saat Hujan Deras

journalist-avatar-top
Senin, 16 Mei 2022 09.52
drainase_buruk_kelurahan_lima_puluh_kota_tergenang_saat_hujan_deras

drainase buruk kelurahan lima puluh kota tergenang saat hujan deras

news_banner

Batu Bara, MISTAR.ID

Intensitas hujan yang cukup tinggi beberapa hari terakhir menyebabkan Kelurahan Lima Puluh Kota Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara tergenang. Kondisi ini diperparah sistem drainase yang sangat buruk mengakibatkan air menggenangi jalan dan pemukiman penduduk.

Luapan air hujan yang tidak tersalur karena drainase tumpat juga mengakibatkan antrean panjang kendaraan di perempatan Lima Puluh Kota. Luapan air membanjiri sejumlah permukiman warga, Minggu (15/5/22).

Hujan yang mulai mengguyur sekitar pukul 17.00 WIB bahkan memaksa sejumlah petugas kepolisian bekerja ekstra keras mengurai antrean panjang kendaraan hingga pukul 22.00 WIB. Tingginya intensitas curah hujan juga mengakibatkan luapan banjir ke daerah yang lebih rendah di Jalan Perintis Kemerdekaan tepatnya Mapolres Batu Bara.

Baca juga: 99 Paket Sembako Disalurkan Bagi Korban Banjir di Air Putih Batu Bara

Banjir menerjang sejumlah permukiman di kawasan Blok VIII Lingkungan X, Lingkungan V Kampung Kristen dan Perumahan Lima Puluh Permai. Ketinggian air mencapai 20-30 cm. Tak sedikit warga mengeluhkan kondisi ini, namun sepertinya tak pernah digubris pemerintah daerah setempat.

Sutrisno (62) salah seorang warga Lingkungan V Jalan Perintis Kemerdekaan Lima Puluh Kota, Senin (16/5/22) mengaku paling sering diterjang luapan air hujan.

“Entah kemana lagi kami mengadu. Waktu banjir kemarin diberitakan, Lurah Lima Puluh Kota dan pihak Dinas Perkim sudah turun namun tidak ada tindak lanjutnya. Jadinya ya gini, banjir dan banjir lagi,” gerutunya. (ebson/hm09)

REPORTER:

RELATED ARTICLES