Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
PERISTIWA

Diduga Tenggak Cairan Pembersih Keramik, Seorang ASN di Simalungun Tewas

journalist-avatar-top
By
Thursday, February 16, 2023 11:53
0
diduga_tenggak_cairan_pembersih_keramik_seorang_asn_di_simalungun_tewas

Diduga Tenggak Cairan Pembersih Keramik Seorang Asn Di Simalungun Tewas

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN), yang setiap harinya berdinas di Kelurahan Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun meninggal dunia,. Korban diduga menenggak cairan pembersih keramik.

Kapolsek Parapat Jonni Silalahi menerangkan, dugaan sementara kematian ASN karena bunuh diri dengan cara meminum pembersih keramik tersebut.

“Kalau dugaan sementara bunuh diri, karena keterangan yang kita dapat, korban sempat diberikan susu oleh anaknya di rumah bersangkutan,” ucap Kapolsek saat dikonfirmasi melalui sambungan selulernya, Kamis (16/2/23).

Baca Juga:Anggota Polsek Binjai Utara Diduga Bunuh Diri, Motif Masih Diselidiki

Hingga saat ini belum diketahui motif korban meminum cairan pembersih keramik tersebut.

Sementara Camat Girsang Sipangan Bolon Josua Simaibang menerangkan, benar korban yang meninggal tersebut ASN di Kelurahan Parapat, bernama Tiominar Sijabat, yang menjabat sebagai Kasi Kemasyarakatan Kelurahan Parapat dan berdomisili di Girsang I, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon.

Diterangkan Camat, korban ditemukan suaminya sekitar jam 04:00 WIB dalam kondisi terbatuk-batuk, mengeluarkan banyak buih. Diduga korban meminum sejenis cairan porselen.

Baca Juga:Pekan Lalu, Lina Sudah Berupaya Bunuh Diri

Untuk membersihkan cairan keramik yang telanjur diminum, korban langsung dilarikan suaminya ke Rumah Sakit Umum Daerah (UGD) Parapat guna mendapatkan pertolongan. Namun sekitar pukul 06.00 WIB, korban akhirnya meningal dunia. (roland/hm01)

 

journalist-avatar-bottomLuhut