Mantan TNI yang Bergabung OPM Ditembak Mati Aparat
Mantan Tni Yang Bergabung Opm Ditembak Mati Aparat
Papua, MISTAR.ID
Aparat TNI-Polri berhasil menembak mati seorang Anggota Organisasi Papua Merdeka (OPM) atau Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Paniai, Papua Tengah.
Panglima Komando Gabungan Wilayah (Pangkogabwilhan) III Letjen Richard Tampubolon menyebut, anggota OPM yang ditembak itu merupakan eks TNI yang meninggalkan tugas atau desertir alias berkhianat bernama Danis Murib.
Richard mengatakan bahwa OPM yang ditembak adalah mantan anggota Satgas Yonif 527/Baladibya Yudha Kodam V/Brawijaya. Sedangkan langkah menembak mati Danis Murib salah satu cara yang dapat melemahkan gerakan OPM dan sekaligus sangat berdampak terhadap stabilitas keamanan.
“Demi kelancaran proses percepatan pembangunan di Papua,” ujarnya, Senin (17/6/24).
Baca juga: Polisi Tangkap Pembunuh Danramil, Pelaku OPM dan Teman Dekat Korban
Dijelaskan, Danis Murib merupakan eks prajurit TNI berpangkat prajurit dua (Prada). Namun ia memilih bergabung dengan OPM dengan meninggalkan Pos Moanemani Baru di wilayah Distrik Kamu, Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah pada 14 April 2024 pukul 10.20 WIT yang lalu.
Sebelumnya, Kepala Operasi Damai Cartenz 2024 Kombes Faizal Ramadhani mengatakan, sebelum menembak Danis Murib, aparat awalnya menggerebek markas KKB di Distrik Bibida, Paniai, Papua Tengah, Jumat (14/6/2024).
Penggerebekan dilakukan setelah tiga bulan terakhir ini KKB melakukan sejumlah tindakan kriminal. Salah satunya adalah KKB membunuh sopir angkot bernama Rusli serta membakar mobil korban. (mtr/hm17)