Kelompok Masyarakat Sipil Adukan Pembakaran Rumah Wartawan Karo ke Istana
kelompok masyarakat sipil adukan pembakaran rumah wartawan karo ke istana
Jakarta, MISTAR.ID
Sejumlah kelompok masyarakat sipil mengadukan kasus pembakaran rumah berujung tewasnya wartawan Tribrata TV Rico Sempurna Pasaribu beserta tiga anggota keluarganya di Karo, Sumatera Utara (Sumut) ke Istana Presiden di Jakarta.
Adapun yang melaporkan kasus itu ke Istana terdiri dari Komite Keselamatan Jurnalis (KKJ), Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Amnesty International Indonesia, dan KontraS.
“Kami ingin KSP mengawal proses penyidikan ini dengan baik. Kami merasa ada indikasi, mungkin, kasusnya bisa masuk angin kalau tidak dikawal dari Jakarta,” ujar perwakilan KKJ, Bayu Wardhana di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (17/7/24).
Bayu mengatakan, hasil investigasi yang mereka lakukan mengungkap kematian Rico erat kaitannya dengan berita yang ia buat. Sebelum pembakaran, Rico menulis soal dugaan anggota TNI backingi judi online.
Baca Juga : Aksi Solidaritas Kematian Rico Pasaribu, Wartawan Karo Geruduk Kantor DPRD
Namun, hingga sekarang polisi belum kunjung memeriksa anggota TNI atas dugaan itu. Di lain sisi, Panglima TNI dan Pangdam Bukit Barisan membantah dugaan anggotanya terlibat pembakaran tersebut.
“Padahal kan proses penyelidikannya masih berjalan, jadi kami merasa ini perlu dikawal,” ungkapnya.
Selain mengadu ke istana, kelompok masyarakat sipil juga melapor ke Puspom TNI AD, Komnas HAM, LPSK, dan KPAI. Mereka berharap atensi lembaga pusat bisa memberi terang kasus yang menewaskan wartawan dan tiga anggota keluarganya. (mtr/hm24)