Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
NASIONAL

Dua Dokter Dan Tiga Perawat Positif Covid-19 Di RSUD Daya Makassar

journalist-avatar-top
By
Saturday, May 30, 2020 13:58
8
dua_dokter_dan_tiga_perawat_positif_covid_19_di_rsud_daya_makassar

dua dokter dan tiga perawat positif covid 19 di rsud daya makassar

Indocafe

Makassar, MISTAR.ID

Sebanyak lima tenaga medis yang bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Daya Makassar, Sulawesi Selatan dilaporkan terinfeksi Covid-19. Dua diantaranya merupakan dokter umum dan 3 perawat Instalasi Gawat Darurat (IGD).

“Ada petugas medis yang positif Covid-19, dua dokter umum dan tiga perawat IGD (Instalasi Gawat Darurat),” kata Kepala Bagian Humas RSUD Daya Makassar, Wisnu Maulana saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (30/5/20).

Baca juga : UPDATE Covid-19: Tambah Lagi 678 Kasus Positif di Indonesia, Total 25.216 Orang

Dengan adanya kasus baru di RSUD tersebut, layanan IGD terpaksa ditutup sementara dan tidak digunakan agar meminimalisir penyebaran virusnya secara meluas. “Sejak kemarin IGD ditutup sementara dikarenakan ada petugas medis terkonfirmasi positif,” ulas Wisnu.

Penutupan layanan IGD khusus tersebut, kata dia, sebagai langkah antisipatif dan telah diputuskan jajaran manajemen karena dianggap sebagai keputusan tepat.

“Langkah ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta keselamatan dan kesehatan baik petugas maupun pasien yang akan berobat. Kami tutup sementara dulu sambil menunggu hasil swab semua petugas di IGD,” ungkapnya.

Lima orang tenaga medis itu diketahui bertugas di IGD rumah sakit penyangga Covid-19 itu. Saat ini dua orang diantaranya sedang dirawat di ruang perawatan Infection Center (IC) rumah sakit setempat guna pemulihan kesehatannya.

Sedangkan tiga orang tenaga medis lainnya masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut apakah akan menjalani perawat di rumah sakit atau memilih melaksanakan isolasi mandiri.

“Ada dua perawat yang dirawat di IC lantai atas rumah sakit, lainnya baru ada hasil dua dokter dan satu perawat. Dari status ketiganya masih menunggu hasil pemeriksaan selanjutnya,” papar Wisnu.

Ia menambahkan status ketiganya masih diperiksa, bila tidak memiliki riwayat penyakit atau komplikasi, bisa saja melakukan isolasi mandiri di hotel, atau di rumahnya, atau bisa juga di rumah sakit, tergantung yang bersangkutan.

Sebelumnya, tenaga medis juga terpapar virus serupa juga terjadi di rumah sakit rujukan pertama, yakni Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo Makassar, Sulsel. Empat orang dinyatakan sembuh dan 16 tenaga kesehatan yang bertugas menangani pasien positif masih dirawat dan isolasi mandiri.

“Iya benar, dalam tiga hari sebelumnya staf kami, dokter, perawat dan tenaga kesehatan lainnya sudah positif,” ungkap Direktur RSUP Wahidin Sudirohusodo, Dr dr Khalik Saleh saat dikonfirmasi, Kamis malam.

Dari jumlah tenaga medis positif itu, kata dia, ada sebagian memilih isolasi mandiri, sebagian masih dirawat intensif dan lainnya di hotel untuk menjalani isolasi.(ant/hm09)

TAGS
journalist-avatar-bottomLuhut