Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Polisi Duga Penyebab Kebakaran Kantor Camat Medan Area gegara Korsleting Listrik

journalist-avatar-top
By
Saturday, June 15, 2024 17:38
0
polisi_duga_penyebab_kebakaran_kantor_camat_medan_area_gegara_korsleting_listrik

Polisi Duga Penyebab Kebakaran Kantor Camat Medan Area Gegara Korsleting Listrik

Indocafe

Medan, MISTAR

Polisi menduga penyebab kebakaran Kantor Camat Medan Area di Jalan Rahmadsyah No.2, Kota Matsum I, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan hari ini, Sabtu, (15/6/2024).

Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Harles Gultom menyebutkan dugaan terjadinya kebakaran dikarenakan arus pendek.

“Info sementara masih karena arus pendek. Korslet,” kata Harles kepada mistar.id.

Namun Harles menyebutkan informasi pasti penyebab kebakaran masih terus diinvestigasi.

Baca juga:Kantor Camat Medan Area Ludes Terbakar

“Begitu pun kita masih selidiki penyebab pastinya,” tuturnya.

Sebelumnya, Kantor Camat Medan Area terbakar. Kebakaran yang terjadi menyebabkan satu petugas damkar pun terluka sesaat memadamkan api. Dari kejadian ini sebanyak 8 mobil damkar dikerahkan.

Disebut api sempat menyambar ke rumah warga. Salah satu warga bernama Windi menyebutkan api sempat merembet ke rumah warga yang berada di belakang Kantor Camat Medan Area. Alhasil warga menyelamatkan barang-barang berharga dari dalam rumah (raja/hm17).

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung