Polda Sumut: Ada 65 Titik Rawan Bencana Teridentifikasi Selama Mudik Nataru
polda sumut ada 65 titik rawan bencana teridentifikasi selama mudik nataru
Medan, MISTAR.ID
Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Kombes Muji Ediyanto mengatakan, pihaknya mencatat ada 65 titik rawan bencana yang ada di wilayah Sumatera Utara, selama mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun 2024.
Kombes Muji mengatakan, salah satu titik rawan longsor yang telah diidentifikasi pihaknya salah satunya di Jalan Jamin Ginting, Sembahe Medan-Berastagi Sumatera Utara.
Kata Muji, lokasi-lokasi yang dianggap rawan bencana sudah diantisipasi bersama rekan-rekan instansi terkait seperti Dinas Perhubungan, Dinas PUPR, Balai jalan nasional dan dari Kementerian Perhubungan juga dan bersama TNI.
“Sudah kita siapkan pos pengamanan untuk mengantisipasi ketika terjadi cuaca yang membahayakan di beberapa titik. Kita kasih tanda peringatan kepada masyarakat. Bahkan, mungkin kemungkinan terburuk jika memang membahayakan bagi pengendara akan kita lakukan pengalihan arus,” terang Muji Ediyanto, Jumat (20/12/24).
Baca juga: Mudik Nataru Gratis Pemprov Sumut Resmi Dibuka, Simak Rute Hingga Alur Pendaftarannya
Kata Whisnu, jika memang ada ditemukan cuaca memburuk maka akan kita lakukan pengalihan arus, kita antisipasi jika malam hari.
Ditambah Muji, memang ada sekitar 65 titik rawan bencana yang ada di Sumut, kemudian ada 79 titik rawan kemacetan.
“Lokasinya seperti jalur dari kota Medan menuju ke Berastagi. Kemudian termasuk di wilayah Simalungun dan sekitarnya.
Kemudian yang di Tapanuli Parapat termasuk menjadi daerah yang atensi untuk bencana alam,” ujar Muji.
Namun Muji tidak menjelaskan lebih detail terkait dimana saja lokasi-lokasi rawan bencana semalam Nataru 2024. (matius/hm25)