Pasien Sembuh Covid-19 Bertambah 65 Orang
Pasien Sembuh Covid 19 Bertambah 65 Orang
Medan, MISTAR.ID
Kabar baik disampaikan Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Provinsi Sumut Mayor Kes dr Whiko Irwan SpB hari ini. Pasien Covid-19 yang sembuh terus bertambah cukup signifikan. Sehari sebelumnya pasien terkonfirmasi Covid-19 bertambah 78 orang namun hari ini pasien sembuh Covid-19 bertambah 65 orang dalam sehari.
Dikatakan Whiko, tercatat pasien sembuh Covid-19 sudah ada di angka 3.204 orang di mana sehari sebelumnya 3.139 orang.
“Semoga pasien lainnya juga bisa segera sembuh. Begitupun pasien terkonfirmasi Covid-19 juga masih bertambah sebanyak 37 orang. Sehingga pasien terkonfirmasi Covid-19 sudah 6.166 yang sebelumnya 6.129 orang,” katanya, Senin (24/8/20).
Baca juga: Bertambah 56 Orang, Positif Covid-19 di Sumut 4.193 Orang
Sementara itu untuk pasien yang meninggal karena Covid-19 saat ini berjumlah 286 orang sebelumnya 280 orang. Lalu, untuk angka suspek Covid-19 di Sumut ada 606 orang bertambah 3 orang dari sebelumnya 603 orang dan jumlah spesimen sampel sebanyak 34.225 sampel.
Baca juga: Kabar Gembira! 29 Pasien Covid-19 di Siantar Dinyatakan Sembuh
Terpisah, sejak kasus pertama pada Maret lalu hingga sekarang Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik masih terus menangani dan merawat pasien Covid-19. Berdasarkan data yang ada, angka kesembuhan yang didapat jauh lebih tinggi, bahkan hampir 3 kali lipat perbandingannya dengan pasien yang meninggal.
Kasubag Humas RSUP Haji Adam Malik Rosario Dorothy Simanjuntak menyampaikan, hingga data Minggu (23/8/2020) terdapat sebanyak 103 orang pasien Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh. Sedangkan pasien yang meninggal, hanya berjumlah 36 orang saja.
“Tapi ini data pasien yang terbukti positif (kasus konfirmasi) Covid-19 saja ya. Yang belum keluar hasil swabnya tidak dimasukkan,” bebernya.
Sementara itu, sambung Rosa, hingga akhir pekan ini, pihaknya juga masih merawat 42 orang pasien Covid-19. Kesemuanya, tambah dia, merupakan pasien dengan kasus konfirmasi.
Terpisah, Koordinator Covid-19 Tim PINERE RSUP Haji Adam Malik dr Ade Rahmaini SpP menjelaskan, dengan terjadinya peningkatan jumlah pasien Covid-19 yang sembuh tidak sepenuhnya bisa menjadi angin segar. Karena tegas dia, angka ini masih diikuti dengan peningkatan jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19.
Untuk itu Ade meminta kepada masyarakat agar jangan memandang remeh Covid-19. Menurutnya, protokol kesehatan yang telah ditetapkan harus tetap dilaksanakan secara disiplin.
(Anita/hm06)
NEXT ARTICLE
Ronald Koeman Buang Luis Suarez dari Barcelona