Saturday, April 26, 2025
home_banner_first
MEDAN

Kapolrestabes Medan Ingatkan Netralitas Polri Saat Pemilu

journalist-avatar-top
Rabu, 14 Februari 2024 07.53
kapolrestabes_medan_ingatkan_netralitas_polri_saat_pemilu

kapolrestabes medan ingatkan netralitas polri saat pemilu

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun kembali mengingatkan para personelnya yang bertugas di Pemilu 2024 agar senantiasa tetap menjunjung tinggi sikap netralitas.

“Tidak bosan-bosannya kami ingatkan kepada anggota bahwa kita harus bersikap netral, tidak ada keberpihakan kepada salah satu pasangan calon ataupun partai tertentu dan tidak terlibat dalam pengorganisasian partai politik mana pun,” tegasnya, Selasa (13/2/24).

Menurutnya hal tersebut sudah tidak dapat ditawar lagi mengingat Polri merupakan salah satu instansi yang ditugaskan untuk pengamanan Pemilu di Indonesia.

Baca juga:Jenderal Maruli: Netralitas TNI Jelang Pemilu Tak Diragukan Lagi

“Ya seperti yang diketahui pada dasarnya Polri salah satu instansi yang ditunjuk pemerintah sesuai dengan tugas pokoknya yakni untuk pengamanan Pemilu,” tambahnya.

Sebelumnya, Teddy Marbun sudah melepas sebanyak 1.132 personel Polrestabes Medan untuk mengamankan sebanyak 8.1213 TPS di wilayah hukumnya.

“Harus diingatkan kembali arahan dari bapak Wakapolri pada Rakor Ops Mantap Brata 2023-2024, Polri berkomitmen dalam mengawal serta mengamankan seluruh tahapan Pemilu 2024 agar aman, tertib dan sukses,” pungkasnya. (Iqbal/hm06)

REPORTER: