Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Jalan Kesawan Jadi Lokasi Nobar Timnas U-23, Polisi Lakukan Rekayasa Lalin

journalist-avatar-top
By
Monday, April 29, 2024 14:18
0
jalan_kesawan_jadi_lokasi_nobar_timnas_u_23_polisi_lakukan_rekayasa_lalin

Jalan Kesawan Jadi Lokasi Nobar Timnas U 23 Polisi Lakukan Rekayasa Lalin

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Jalan Kesawan Kota Medan menjadi salah satu lokasi nobar Tim Nasional (Timnas) U-23 melawan Uzbekistan U-23 pada 29 April 2024. Polisi pun menyebutkan untuk sementara Jalan Kesawan tak dapat dilalui.

Kasat Lantas Polretabes Medan Andika menyebutkan pihaknya akan melakukan rekayasa lalu lintas di area tersebut.

“Untuk di lokasi tersebut ada rekayasa lalin, khususnya di (Jalan) Kesawan,”  kata Andika saat dikonfirmasi mistar.id, Senin, (29/4/2024).
Pengalihan arus dilakukan di simpang Jalan Pemuda menuju Jalan Palang Merah. Kemudian simpang Guangzhou menuju ke arah Jalan Kumango.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Uzbekistan, Tempat Nobar Banyak Disiapkan di Medan

“Pengalihan arusnya di simpang Pemuda – Palang Merah dan simpang Guang Zou – Kumango,” jelasnya.

Sebelumnya, Kasat Lantas Polrestabes Medan Andika menyebutkan, selain Jalan Kesawan, Wisma Benteng juga dijadikan sebagai lokasi nobar Timnas U-23.
Mapolres Medan juga mengadakan lokasi nobar. Pj Gubsu Hassanudin juga dijadwalkan akan melakukan nobar di Rumdis Gubsu.

Secara terpisah, pemerhati olahraga Sumatera Utara (Sumut), Indra Efendi Rangkuti, memprediksi jika Garuda Muda akan memenangkan laga sengit ini. Indra menyebutkan jika Indonesia menang di babak tambahan atau pinalti. (raja/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung