Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Deklarasi Akhyar-Salman (Aman) Yok… Bikin Medan Cantik dan Berkarakter

journalist-avatar-top
By
Friday, September 4, 2020 18:13
0
deklarasi_akhyar_salman_aman_yok_bikin_medan_cantik_dan_berkarakter

Deklarasi Akhyar Salman Aman Yok Bikin Medan Cantik Dan Berkarakter

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Pasangan Akhyar Nasution – Salman Alfarisi berjanji akan mewujudkan program #yokbikincantikmedanberkarakter dalam tempo 3,5 tahun memimpin Kota Medan.

“Sejak dulu Kota Medan sudah dikenal sebagai kota yang berkarakter, lihat saja slogan ini ‘Medan Bung’, menunjukkan karakter kuat warga Medan,” kata Akhyar Nasution dalam orasi politiknya saat deklarasi pasangan Akhyar-Salman (Aman) di Jalan Sei Batang Hari Medan, Jumat sore (4/9/20).

Menurutnya, membuat cantik Kota Medan mudah asal seluruh warganya terlibat dan partisipasi. “Kami ingin mewakafkan diri kami untuk mensejahterakan warga Medan, kami ingin mengajak seluruh warga untuk bersama-sama membuat Medan lebih baik,” ujarnya.

Ia pun mengapresiasi Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang berani melawan arus dengan mendukungnya. Di saat semua partai masuk dalam “gerombolan” besar, dua partai ini justru berkoalisi untuk menantangnya.

Baca Juga : Paman Bobby Nasution Mundur dari Pilkada Tapsel, ini Penyebabnya

“Partai Demokrat dan PKS berani mengambil jalan untuk tidak bersama-sama, mohon maaf gerombolan,” tandasnya.

Kita sebagai warga Medan yang punya karakter pasti akan melawan, tidak akan menerima dan melakukan perlawanan terhadap hal-hal (tekanan) itu.

Disisi lain, Akhyar mengatakan sebenarnya untuk hidup dirinya dengan keluarga kecil sudah lebih dari cukup. Namun adrenalinnya naik ketika mengetahui ada hal yang tidak benar dalam proses pencalonannya. Karakter anak Medannya justru muncul untuk menunjukkan kalau anak Medan bukan kaleng-kaleng.

“Saya lahir, sekolah hingga kuliah, menikah di Medan, jadi saya paham betul kota dan karakter warganya,” tandasnya.

Baca Juga :Daftar ke KPU, Bobby Dikawal 8 Ketua Parpol

Akhyar juga mengaku saat ini nomer kontaknya tengah dibajak orang tidak bertanggungjawab. “Nomor saya dibajak, wa sedang direcovery, banyak yang minta sumbangan, kalau ada yang begitu, bukan dari saya,” tandasnya.

Hadir Ketua Partai Demokrat Medan Burhanuddin Sitepu, Sekjen PKS Sumut Zul Morado, sejumlah anggota DPRD baik Kota Medan maupun Sumut dan ratusan relawan. Dalam kesempatan ini juga dilantik tim relawan pemenangan Aman. (edrin/hm11)

journalist-avatar-bottomLuhut