Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Besok, SBY dan AHY Konsolidasi Kemenangan Prabowo-Gibran di Sumut

journalist-avatar-top
By
Monday, December 25, 2023 21:27
0
besok_sby_dan_ahy_konsolidasi_kemenangan_prabowo_gibran_di_sumut

Besok Sby Dan Ahy Konsolidasi Kemenangan Prabowo Gibran Di Sumut

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan akan rapat bersama kader dan merayakan Natal Nasional Partai Demokrat di Sumatera Utara (Sumut), Selasa (26/12/23).

Ketua DPD Partai Demokrat Sumut, M Lokot Nasution mengatakan SBY dan AHY akan tiba di Bandara Internasional Kualanamu, besok sekitar pukul 17.00 WIB.

“Pada malam harinya, akan ada pertemuan terbatas dan makan malam dengan para pengurus DPD Partai Demokrat Sumut,” ujar Lokot didampingi Sekretaris Partai Demokrat Sumut, Yudha Johansyah serta Kepala Bakomstra DA DPD Partai Demokrat Sumut Chairil Hudha, Senin (25/12/23).

Baca juga : Ketua DPD Demokrat Sumut Beri Tanggapan Jika PK Moeldoko Dikabulkan MA

Keesokan harinya atau pada Rabu (27/12/23), SBY dan AHY akan rapat konsolidasi internal dengan para pengurus partai se-Sumut di Regale Convention Hall Jalan H Adam Malik, Medan Barat hingga siang hari. Pada malamnya, keduanya akan menghadiri perayaan Natal Nasional Partai Demokrat.

“Mas AHY sesuai acara akan ngopi bareng bersama Anak Muda di Post Blog Medan. Pada Kamis 28 Desember, sebelum kembali ke Jakarta, SBY dan AHY akan bertemu dengan ratusan ulama se-Sumut di Hotel Adi Mulia,” terangnya.

journalist-avatar-bottomAndiyus