Daffa Farezi dan Roliana Terpilih sebagai Putra Putri Pariwisata Labura 2025


Juara pertama Putri Pariwisata Labura menerima trofi (f:sanusi/mistar)
Labura, MISTAR.ID
Mhd Daffa Farezi dan Roliana br Panjaitan terpilih sebagai Putra dan Putri Pariwisata Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Tahun 2025, setelah berhasil menyisihkan lima pesaing lainnya dalam babak grand final yang berlangsung di Aula Ahmad Dewi Syukur, Aekkanopan, Kamis (17/4/2025).
Penentuan pemenang dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari Ketua TP PKK Labura Rama Dhona Sihotang, Wakil Ketua TP PKK Hj Zuhriani Dalimunthe, serta Duta Pemuda Indonesia Budiman Parapat.
Pada babak grand final, enam finalis putra dan enam finalis putri mengikuti serangkaian tahapan penilaian, termasuk sesi tanya jawab dari dewan juri.
Setelah melalui proses seleksi yang ketat, dewan juri akhirnya menetapkan tiga besar dari masing-masing kategori. Untuk kategori putra, juara I hingga III diraih oleh Mhd Daffa Farezi, Husni Abdillah, dan Rafael Septian P. Lumbantoruan. Sementara kategori putri, posisi juara I hingga III masing-masing diraih oleh Roliana Panjaitan, Fioleta Meyninda, dan Rodiyatul Adawiyah Sitorus.
Para pemenang mendapatkan trofi, piagam penghargaan, dan uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Labura, Ismail Rambe, yang hadir sejak awal hingga akhir acara, didampingi Kabid Pariwisata JR Simanjuntak, menyampaikan harapannya agar para juara dapat berperan aktif dalam mempromosikan potensi wisata yang dimiliki Labura, yang dikenal dengan semboyan “Basimpul Kuat Babontuk Elok”.
“Kita berharap putra dan putri pariwisata yang terpilih mampu menjadi duta untuk memperkenalkan objek-objek wisata di Labura,” ujar Ismail Rambe.
Lebih lanjut, para juara pertama dari kategori putra dan putri akan mewakili Kabupaten Labura dalam ajang serupa di tingkat provinsi. Namun, jadwal pelaksanaannya masih menunggu informasi lebih lanjut dari pihak terkait.
Suasana acara berlangsung meriah, terlebih menjelang pengumuman pemenang, di mana para pendukung finalis antusias menyuarakan dukungan dan harapan mereka terhadap peserta favorit masing-masing. (sunusi/hm17)
PREVIOUS ARTICLE
Disporapar Labura Gelar Grand Final Putra Putri Pariwisata 2025