Lima Efek Buruk Jika Suami Istri Doyan Berhubungan Seks
Lima Efek Buruk Jika Suami Istri Doyan Berhubungan Seks
Jakarta, MISTAR.ID
Menjadi pasangan suami istri (pasutri), berhubungan badan adalah kebutuhan biologis dan pengikat cinta.
Hanya saja berhubungan seks terlalu sering, pastinya memiliki dampak yang kurang bagus bagi kesehatan.
Setiap pasangan pastinya mempunyai intensitas seks yang tak sama. Ada jarang melakukannya, cuma tetap baik-baik saja. Namun tak jarang wajib melakukannya beberapa kali dalam 1 hari.
Baca juga: Gadis Oktagon UFC Brittney Palmer Unggah Foto Seksi, Tak Ada yang Mampu Menolak
Barangkali banyak bertanya-tanya, apa bakal terjadi jika berhubungan badan terlalu sering? Mungkin bagi pasangan yang baru saja berumah tangga dan sedang menikmati bulan madu, pasti gairah seks sedang memuncak.
Diana Bitner, seorang spesialis obgyn kepada Women’s Health Magazine , seperti dilansir, pada Rabu (27/9/23) menuturkan, belum ada batasan berapa banyak hubungan intim bisa dilakukan oleh siapa pun.
“Hanya saja persoalan fisik yang mungkin membuat anda merasa kurang nyaman beberapa hari kemudian,” sebutnya.
Dirangkum dari sumber, ini sejumlah dampak bakal terjadi jika berhubungan badan terlalu sering.
Baca juga: Polisi Jaring 5 Pasangan Bukan Suami Istri dari Sejumlah Hotel dan Kos-kosan di Tebing Tinggi
- Berdampak hubungan dengan pasangan
Apabila berhubungan seks agar secepatnya hamil, bisa membuat jenuh dalam melakukannya. Sementara berhubungan intim dapat dilakukan untuk menjaga hubungan pasangan supaya harmonis.
2. Keletihan
Akibat acap kali berhubungan, maka akan mengalami keletihan. Keadaan ini dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Berhubungan sek setiap hari bisa menguras energi, sehingga mengakibatkan kelelahan.
- Nyeri pada Mr P
Umumnya laki-laki mungkin mengalami nyeri tajam pada penis yang berlangsung beberapa detik usai berhubungan seks dan itu lazim. Jika doyan berhubungan badan, Mr P mungkin akan terasa sakit dampak rangsangan manual yang berkepanjangan, ejakulasi paksa dan lain-lain.