Friday, April 25, 2025
home_banner_first
KESEHATAN

Cegah Penularan TBC, Begini Kata Spesialis Paru

journalist-avatar-top
Kamis, 18 Juli 2024 19.23
cegah_penularan_tbc_begini_kata_spesialis_paru

cegah penularan tbc begini kata spesialis paru

news_banner
Medan, MISTAR.ID

Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis (MTb). Penyakit ini dapat menularkan melalui udara dan saat penderita sedang bersin, batuk disertai berdahak secara sembarangan.

Spesialis paru, dr Hapsah memberikan cara pencegahan agar penderita tidak menularkan ke orang lain.

“Cara pencegahannya seperti gunakan etika batuk yang benar. Jadi kalau batuk tolong ditutup. Habis itu, kalau tidak ada tisu, tutup dengan tangan atau lengan,” katanya kepada Mistar.id, Kamis (18/07/24) melalui pesan WhatsApp.

“Lalu, jangan buang dahak sembarangan. Kalau batuk tolong dahaknya jangan dibuang sembarangan,” tegasnya.

Menurutnya, pasien TBC bisa menggunakan plastik ataupun wadah tempat sampah yang tidak jauh dari tempat tidurnya. Setelah terkumpul dahak yang akan dibuang harus diberikan karbol untuk membunuh bakterinya.

Penderita TBC juga harus memenuhi dan melakukan pola hidup sehat hingga sembuh dengan mencukupi protein.

Baca juga: 10 Kota di Indonesia dengan TBC Tertinggi

“Cukupi protein, karbohidratnya, cukupi seratnya, ditambah dengan susu, vitamin dan mineral,” tuturnya.

Kemudian Hapsah menyarankan agar membuka ventilasi udara di rumah agar sirkulasi udara menjadi lebih baik dan melakukan berjemur diri.

“Berikutnya kita bisa berjemur di bawah sinar matahari sekitar 10 – 15 menit saja. Lalu berusaha untuk tetap hidup bahagia dan jangan stres,” pungkasnya. (berry/hm17)

REPORTER:

RELATED ARTICLES