Jet Tempur SU-34 Rusia Meluncurkan Rudal Jelajah Kh-59 di Ukraina


jet tempur su 34 rusia meluncurkan rudal jelajah kh 59 di ukraina
Moskow, MISTAR.ID
Angkatan Udara Ukraina mengklaim telah berhasil menangkis serangan Rusia dengan menembak jatuh 13 drone tipe Shahed, drone serang lainnya, dan rudal jelajah Kh-59.
Menurut laporan, Rusia meluncurkan drone Shahed dari Chauda, Krimea. Sementara itu, rudal Kh-59 ditembakkan dari udara oleh jet SU-34 Rusia yang beroperasi di wilayah Oblast Zaporizhzhia.
Laporan tersebut tidak menyebutkan kerusakan akibat jatuhnya puing-puing, maupun lokasi di Ukraina tempat drone dan rudal tersebut ditembak jatuh.
Baca juga : Jet Tempur Rusia Tak Sengaja Bom Wilayah Sendiri, 2 Terluka
Selain itu, pasukan Rusia juga menyerang gudang surat dengan rudal S-300 di desa Korotych, Provinsi Kharkiv, milik layanan pos swasta Ukraina Nova Poshta, menewaskan 6 orang dan melukai 16 lainnya.
Sedangkan serangan Rusia di Oblast Donetsk pada 22 Oktober menewaskan dua orang dan melukai tiga lainnya.
Sementara tiga penduduk lokal Oblast Kherson ditangkap karena diduga membantu pasukan Rusia menargetkan lokasi serangan di kota Kherson, kantor kejaksaan regional mengumumkan pada 23 Oktober.