Tuesday, January 28, 2025
logo-mistar
Union
EKONOMI

Pasar Keuangan Diperkirakan Berfluktuasi Ringan

journalist-avatar-top
By
Monday, June 20, 2022 11:03
17
pasar_keuangan_diperkirakan_berfluktuasi_ringan

pasar keuangan diperkirakan berfluktuasi ringan

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Pengamat Ekonomi Sumatera Utara (Sumut) Gunawan Benjamin menuturkan pekan ini, tekanan eksternal diyakini tidak akan begitu mengganggu kinerja mata uang Rupiah maupun Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

“Mengingat sejumlah kinerja pasar keuangan global pasca kenaikan bunga acuan Bank Sentral AS atau The FED, tidak lantas membuat sejumlah bursa di negara besar mengalami tekanan yang signifikan di akhir pekan,” kata Gunawan, Senin (20/6/2022).

Dijelaskannya, pelaku pasar saat ini lebih disibukan dengan ekspektasi bagaimana nantinya resesi akan datang. Sejauh ini, kata dia, potensi resesi ekonomi global datang lebih cepat di kuartal keempat 2022 terbuka. Dan resesi ini yang masih menghantui kinerja pasar keuangan dalam jangka waktu yang lebih lama. Sementara itu, di pekan ini, Bank Indonesia dijadwalkan akan memutuskan besaran bunga acuannya.

Baca juga: Sektor Jasa Keuangan Sumut Kembali Stabil dan Tumbuh

“Saya menilai di pertengahan pekan nanti BI berpeluang lebih besar untuk tetap menahan besaran bunga acuannya. Data menunjukan kalau pasca kenaikan bunga acuan Bank Sentral AS atau The FED, Rupiah dan IHSG masih melemah secara terbatas,” jelasnya.

Ditambahkannya, meskipun inflasi nasional sejauh ini masih diatas 4% secara year on year, tetapi dampak dari kenaikan bunga acuan di AS untuk saat ini belum menjadi ancaman yang besar.

Sejauh ini, kebijakan kenaikan bunga acuan The FED tersebut, ditambah dengan langkah yang sama dilakukan oleh 50 negara lainnya, belum saatnya diikuti oleh BI, dan bukan merupakan serangkaian kebijakan exit strategy berbarengan dengan negara lain yang perlu ditindak lanjuti.

“Toh pada dasarnya Indonesia sejauh ini masih membukukan kinerja pertumbuhan ekonomi positif. Masih jauh dari potensi resesi, dan lebih terlihat akan mengalami stagflasi dibandingkan dengan resesi. Sementara itu, negara lain termasuk AS juga tidak terlalu baik ekonominya karena justru tengah berhadapan dengan ancaman resesi.

Baca juga: Tiga Daerah di Sumut Percepat Akses Keuangan Melalui Business Matching TPAKD

Jadi menurut Dosen UISU ini mengatakan belum saatnya suku bunga dinaikkan. Indonesia masih membutuhkan pertumbuhan ekonomi yang ditopang dengan kebijakan suku bunga rendah.

“Kontrol pengendalian stabilitas ekonomi makro saat ini sebaiknya lebih banyak ditopang dari sisi pengelolaan APBN (fiskal), ketimbang menaikkan bunga acuan BI 7 Days Repo Rate,” pungkasnya.

Sementara itu, baik IHSG dan Rupiah di pekan ini akan berfluktuasi ringan, meskipun dengan kecenderungan turun. Pelaku pasar akan terus memantau langkah Bank Indonesia di pekan ini. (anita/hm09)

journalist-avatar-bottomLuhut