Masyarakat Sinehi Mangupa-upa dan Siap Menangkan Eddy-Depri di Pilkada Dairi 2024


masyarakat sinehi mangupa upa dan siap menangkan eddy depri di pilkada dairi 2024
Dairi, MISTAR.ID
Masyarakat Kecamatan Siempat Nempu Hilir (Sinehi) Kabupaten Dairi mangupa-upa dan siap memenangkan pasangan calon(Paslon) Bupati/Wakil Bupati Dairi nomor urut 2, Eddy Kelleng Ate Berutu -Depriwanto Sitohang (Eddy-Depri), di Pilkada Dairi tahun 2024.
Paslon Eddy -Depri, lewat Depriwanto Sitohang didampingi istri Dhita Sianturi, diupa-upa oleh masyarakat Sinehi. Upa-upa adalah memberikan ihan (ikan,red) batak dan ulos sebagai bentuk tradisi ritual adat pemberangkatan, doa, dan nasehat.
Upa-upa yang berlangsung di Pardomuan Sinehi, pada Minggu (27/10/24), dilaksanakan dengan harapan Paslon Eddy-Depri kelak bisa dimenangkan oleh masyarakat di Pilkada Dairi demi keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Dairi.
Baca juga: Perintah Megawati, Kader PDIP Gotong-royong Menangkan Eddy-Depri di Pilkada Dairi
Dari berbagai unsur tokoh masyarakat, agama, budaya, dan adat juga sepakat mendukung serta memenangkan pasangan Eddy- Depri dengan memberikan semangat dan motivasi untuk kemenangan.
Kesiapan untuk memenangkan itu diungkapkan warga saat menerima kunjungan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Depriwanto Sitohang, dalam rangka konsolidasi tim pemenangan se-Kecamatan Sinehi, yang dipusatkan di Pardomuan.

Selain itu, Depri yang didampingi tim pemenangan Paslon Eddy-Depri juga menggelar pertemuan di 4 (empat) lokasi berbeda sebelum pemusatan acara di Pardomuan tersebut.
“Kami siap untuk memenangkan Eddy-Depri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Dairi di pilkada 2024 ini, untuk melanjutkan pembangunan menuju Dairi unggul Dairi Maju,” sebut warga.
NEXT ARTICLE
20 Anggota DPRD Kabupaten Pakpak Bharat Dilantik