APPKD Tuntut Kadishub Dairi Dicopot, Sekda: Semua Ada Aturannya
Appkd Tuntut Kadishub Dairi Dicopot Sekda Semua Ada Aturannya
Sidikalang, MISTAR.ID
Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Dairi Jhonny Hutasoit menjawab tuntutan Asosiasi Pedagang Pasar Kabupaten Dairi (APPKD) yang melakukan aksi di depan Kantor Bupati Dairi, Senin (5/8/24). Disebutkannya, aspirasi dari APPKD akan ditampung dan segera didiskusikan dengan Pj Bupati Dairi.
“Poin-poin tuntutan APPKD kami tampung dulu. Kemudian, hal itu disampaikan kepada Pj Bupati Dairi untuk dibahas bersama jajaran terkait. Soal Pasar Sumbul yang kini beroperasi Senin, biasanya hari Selasa. Pemerintah dalam hal ini perlu mengadakan kajian yang matang. Menyangkut permintaan pencopotan pejabat, semua itu ada aturan dan regulasinya dan tidak asal,” jelas Jhonny.
Baca juga: APPKD Minta Kadishub dan Dirut PD Pasar Sidikalang Dicopot
Diberitakan sebelumnya, APPKD melakukan aksi dan meminta beberapa tuntutan. Salah satu tuntutannya meminta pencopotan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Dairi dan Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah (PD) Pasar Sidikalang.
Massa juga menolak pasar ilegal yang mengganggu ketertiban umum dan meminta pengawasan pusat pasar.
Kemudian, pihak APPKD pun meminta Dinas Perizinan melakukan inspeksi terhadap pedagang liar di sekitar pasar karena hal itu juga berdampak kemacetan. Sekitar pukul 14.00 WIB massa aksi telah membubarkan diri. (manru/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Istana Tampik Putri Jokowi dan Menantu Miliki Izin Tambang