Pelebaran Jalan Menuju Exit Tol Kisaran, Lapak PKL Ditertibkan
Pelebaran Jalan Menuju Exit Tol Kisaran Lapak Pkl Ditertibkan
Asahan, MISTAR.ID
Pekerjaan pelebaran jalan di Simpang Katarina, Kabupaten Asahan telah dimulai menjelang pembukaan Tol Indrapura-Kisaran, sebagai persiapan menyambut musim mudik Lebaran 2024.
Petugas gabungan mulai membongkar lapak pedagang kaki lima (PKL) di perempatan jalan persimpangan.
Camat Kisaran Barat, Rahmat Aris Munandar kepada wartawan menyebut, pembongkaran lapak pedagang ini sebelumnya setelah mendapatkan sosialisasi dan peringatan kepada pemilik lapak.
Baca juga:Pelebaran Simpang Katarina Menuju Gerbang Tol Kisaran Dikebut
“Pihak kecamatan telah memberitahukan kepada pedagang yang memiliki warung di sini sejak bulan Februari 2024, sebelum Pemilihan Umum (Pemilu), untuk membongkar warung mereka secara sukarela. Tempat berjualan mereka akan terkena pembangunan pelebaran jalan menuju pintu Tol Indrapura-Kisaran,” jelas Aris, Sabtu (23/3/24).
Menurutnya, setelah pembongkaran seluruh bangunan, termasuk tiang listrik dan tiang reklame PDAM, pihak kontraktor akan melanjutkan pengerjaan pelebaran jalan.
“Kami hanya bertugas mengamankan lokasi yang akan dibangun pelebaran jalan. Sedangkan pekerjaan lebih lanjut menjadi tanggung jawab pihak kontraktor,” tambah Aris.
Baca juga:Tol Kisaran dan Sinaksak Difungsikan Sementara Mulai 5 April 2024
Halimah salah seorang pedagang di lokasi itu menyatakan, meskipun pasrah dengan keputusan tersebut, ia berharap dapat diberikan tempat berjualan di pinggir jalan setelah pembangunan selesai.
“Kami berharap, diberikan tempat berjualan di pinggir jalan nantinya kalau ini sudah beres jadi ada tempat mencari makan,” ujarnya.
Pantauan di lapangan, terlihat Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Asahan, TNI-Polri, serta unsur terkait lainnya membongkar baik tiang listrik maupun tiang iklan sepanjang jalan. (perdana/hm16)
PREVIOUS ARTICLE
Di Padangsidimpuan Pria Ini Ditangkap Usai Setubuhi PacarnyaNEXT ARTICLE
Indonesia Genggam 2 Tiket Final Swiss Open 2024