Monday, January 13, 2025
logo-mistar
Union
WISATA

Cuaca Ekstrim, Wahana Air di Spot Wisata Pantai Bulbul tidak Beroperasi

journalist-avatar-top
By
Saturday, March 19, 2022 16:03
0
cuaca_ekstrim_wahana_air_di_spot_wisata_pantai_bulbul_tidak_beroperasi

Cuaca Ekstrim Wahana Air Di Spot Wisata Pantai Bulbul Tidak Beroperasi

Indocafe

Toba, MISTAR.ID

Kondisi cuaca saat ini pada libur akhir pekan, Sabtu (19/3/22) di Danau Toba Kabupaten Toba cukup ekstrim, membuat pengelola wisata enggan mengoperasikan bahkan menyewakan wahana air, salah satunya di spot wisata pantai Bulbul Kecamatan Balige.

“Sejak menjelang siang hari ini, cuaca cukup ekstrim, angin berhembus cukup kencang hingga menimbulkan ombak, membuat sejumlah wahana air tidak dioperasikan,” ujar Simangunsong, salah seorang pengelola pantai.

Amatan, wahana air yang dapat dioperasikan cuman pelampung saja bagi pengunjung anak-anak yang hanya mandi saja, di salah satu spot wisata yang masih menjadi favorit tujuan pengunjung saat ini.

Baca juga:Cuaca Ekstrim, Warga Toba Diimbau Waspadai Pemicu Kebakaran

Simangunsong, mengakui hingga siang jelang sore ini, arus pengunjung masih sepi, membuat penghasilan belum seberapa, namun ia juga tidak mau mengambil resiko buat keselamatan pengunjung selama berada di sini.

Serly, salah seorang pengunjung lokal, tidak merasa kecewa akibat tidak dapat menggunakan wahana air. “Kita mau bilang apa, ini kan akibat kondisi cuaca,” ujar Serli yang sedang mengawasi kedua anaknya yang sedang mandi.

Memang tidak seperti biasanya, pantai Bulbul yang cukup ramai oleh pengunjung setiap libur akhir pekannya maupun libur hari besar, saat ini tampak sepi.(james/hm06)

 

journalist-avatar-bottomLuhut

RELATED ARTICLES