Guna Meningkatkan PAD dan Jaga Aset, Pemkab Toba Gandeng Kejari


Penandatanganan kesepakatan antara Pemkab Toba dan Kejari Toba. (f: ist/mistar)
Toba, MISTAR.ID
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba menggandeng Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat untuk memperhankan aset dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini ditandai penandatanganan nota kesepakatan di ruang rapat staf ahli Kantor Bupati Toba, Rabu (23/4/2025).
Kepala Kejari Toba, Dohar Nainggolan, berharap kesepakatan ini tidak hanya bersifat seremonial, melainkan benar-benar diterapkan membantu Pemkab, khususnya dalam urusan hukum perdata dan tata usaha negara.
“Sebagai Jaksa Pengacara Negara, kami dapat membantu penagihan pajak, termasuk dalam hal pengamanan aset. Banyak aset yang hanya kita kuasai secara administratif, tetapi tidak secara fisik. Kesepakatan ini semestinya membuahkan hasil konkret,” ujarya.
Sementara itu, Bupati Effendi Napitupulu, menegaskan Pemkab Toba akan memanfaatkan kerja sama ini secara maksimal.
“Kami sudah membahas sejumlah aset pemkab yang belum termanfaatkan optimal. Melalui kerja sama ini, kami berharap ada penyelesaian atas kendala yang menghambat optimalisasi PAD. Ini bagian dari upaya mewujudkan Toba Mantap,” ujar Effendi.
Ia menambahkan saat ini masih ada pengusaha yang enggan membayar pajak. Karena itu, pihaknya akan terus menjalin koordinasi dengan Kejari Toba dalam hal penegakan hukum dan penagihan pajak sebagai salah satu sumber PAD.
“Nota kesepakatan ini diharapkan dapat mendukung pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan publik di Kabupaten Toba, menuju visi Toba Mantap: Maju Daerahnya, Sejahtera Rakyatnya, dan Berkelanjutan Pembangunannya sebagaimana tertuang dalam Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati 2025–2029,” kata Effendi. (nimrot/hm17)