Polres Tanjung Balai Lakukan Pengamanan Gereja pada Peringatan Kenaikan Isa Almasih
Polres Tanjung Balai Lakukan Pengamanan Gereja Pada Peringatan Kenaikan Isa Almasih
Tanjungbalai, MISTAR.ID
Perayaan hari Kenaikan Isa Almasih di Tanjung balai mendapat pengamanan ketat dari Personel Polres Tanjungbalai di seluruh gereja yang ada. Polisi berjaga baik di dalam maupun di luar gereja untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Ahmad Yusuf Afandi menyampaikan, penjagaan dalam perayaan tersebut merupakan wujud pelayanan Polri kepada warga agar khidmat mengikuti ibadah.
“Polres Tanjungbalai dikerahkan sebanyak 78 personel untuk berjaga pada kegiatan pengamanan peringatan Ibadah Kenaikan Isa Almasih Tahun 2023 di seluruh gereja-gereja yang ada di wilayah Kota Tanjungbalai,” kata Kapolres.
Baca juga: Selamat Hari Kenaikan Isa Almasih, Berikut Sejarah Singkatnya
AKBP Ahmad Yusuf Afandi juga menyampaikan bahwa di wilayah Kota Tanjungbalai terdapat sedikitinya 42 gereja, namun yang melaksanakan misa hanya 25 gereja saja.
“Hanya 25 gereja yang melaksanakan giat ibadah, sedangkan jemaat gereja lainnya bergabung di gereja yang melaksanakan ibadah,” ujar Kapolres.
Dengan penjagaan dari pihak kepolisian, seluruh kegiatan ibadah berjalan lancar dan aman. (Saufi/hm21).